Hadi Tjahjanto, Penyuka Basket yang Selangkah Lagi Jadi Panglima TNI

Selasa, 05 Desember 2017 - 06:37 WIB
Hadi Tjahjanto, Penyuka...
Hadi Tjahjanto, Penyuka Basket yang Selangkah Lagi Jadi Panglima TNI
A A A
MALANG - Pria berusia 83 tahun itu terlihat masih gagah. Sisa ketangguhannya sebagai prajurit terlihat meski usianya telah senja.

Pemilik nama Bambang Sudarto pernah berdinas selama puluhan tahun di Satuan Angkatan Udara Republik Indonesia (AURI).

“Maaf menunggu ya. Baru takziah ke rumah teman seangkatan yang meninggal dunia. Ini tadi baru masuk rumah,” katanya ramah mempersilakan Koran SINDO memasuki rumahnya di Kelurahan Tamanharjo Nomor 70, RT 3, RW 4, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Senin 4 Desember 2017.

Tatapan Bambang begitu teduh dan penampilannya sederhana. Mengenakan kopiah hitam, kemeja batik lengan panjang biru bermotif gambar pesawat, Bambang duduk di sudut ruang tamu rumahnya yang sederhana.

Beberapa foto keluarga anak-anaknya terpampang di ruangan berukuran 3x4 meter. Salah satu dinding di ruang tamunya terpasang bingkai foto keluarga pengantin.

Terlihat foto sepasang pengantin yang berbahagia, diapit oleh Presiden Joko Widodo, dan Ibu Negara, Iriana Joko Widodo. “Itu foto pengantin cucu saya di Halim Perdana Kusuma,” ujar Bambang.

Dalam deretan foto pengantin itu juga terlihat orang tua kedua pengantin, yakni Hadi Tjahjanto dan Istumawati. Iya, pria dalam foto itu adalah Hadi Tjahjanto, Marsekal TNI yang kini menjabat sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Udara (KSAU). Hadi adalah anak pertama Bambang Sudarto dan Nur Saadah, 73 tahun.

Kini Hadi menjadi calon kuat orang nomor satu di tubuh TNI. Namanya diusulkan oleh Presiden Joko Widodo menjadi pengganti Jenderal TNI Gatot Nurmantyo yang sudah memasuki masa pensiun.

Kabar tersebut ternyata sudah didengar Bambang. “Tadi salah satu anak saya menelepon ke rumah. Mengabarkan kalau baru lihat di televisi bahwa Mas Hadi (Hadi Tjahjanto-red) menjadi calon Panglima TNI,” ujar Bambang dengan tutur kata penuh kesederhanaan.

Pria yang memasuki masa purna tugas pada tahun 1984 dengan pangkat terakhir Sersan Mayor (Serma) itu tidak pernah membayangkan anaknya akan ditunjuk Presiden menjadi Panglima TNI. “Semua sudah jalan dari Allah. Kita tinggal menjalankannya dengan keikhlasan,” ungkapnya. (Baca juga: Alasan Jokowi Pilih KSAU Jadi Panglima TNI )

Hadi Tjahjanto, Penyuka Basket yang Selangkah Lagi Jadi Panglima TNI


Dia berharap, apabila nantinya putera sulungnya menjadi Panglima TNI, Hadi bisa menjalankan tugas dengan penuh keikhlasan. “Kami keluarga tentunya bahagia dan menyambutnya dengan doa. Kami juga mengikhlaskan Mas Hadi mengabdikan diri untuk negara ini,” ujarnya.

Dia menceritakan, sejak kecil, Hadi bersama keempat adiknya, yakni Artiningsih Tjahjanti, Budi Tjahjono, Wahyu Tjahjadi, dan Eni Tjahjani dididik dalam keluarga prajurit TNI AU yang sangat sederhana.

Bambang merupakan salah satu dari 100 prajurit TNI AU yang mengikuti proyek Pancar Gas (Pagas) pada tahun 1961. Pancar Gas merupakan proyek prestisius di era kepemimpinan Presiden Soekarno dalam membangun kekuatan AURI.

Saat itu AURI memiliki kekuatan jet-jet tempur canggih di zamannya, seperti berbagai jenis pesawat Mig, dan pesawat pembom. Saat itu dia menjadi teknisi pesawat jet tempur jenis Mig, buatan Rusia.

Dia memperistri gadis asal Singosari, Kabupaten Malang hingga memiliki lima anak dan delapan cucu. Keluarga ini tinggal di perumahan Pangkalan Udara (Lanud) TNI AU Abdulrachman Saleh Malang di Tamanharjo, Kecamatan Singosari.

Perumahan dinas yang kini dikenal sebagai Kompleks Perumahan Kertanegara juga dikenal sebagai Perumahan Dinas Pagas. Pasalnya, kompleks tersebut ditempati para prajurit TNI AU yang terlibat proyek Pancaran Gas tersebut.

Sejak lahir, Hadi juga hidup di Perumahan Pagas tersebut. Hadi kecil bersekolah di sekitar perumahan dinas tersebut, yakni TK Angkasa, SD Negeri Tamanharjo, SMP Negeri 3 Singosari, dan melanjutkan di SMA Negeri Lawang.

“Anaknya sangat pendiam. Lebih banyak menghabiskan waktu di rumah. Dia juga sangat menurut kepada orang tua. Kalau hobinya dari dahulu olah raga basket,” ujar Bambang.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1084 seconds (0.1#10.140)