Wapres AS: Trump dan Jokowi Akan Bekerja Sama Lebih Dekat

Kamis, 20 April 2017 - 14:27 WIB
Wapres AS: Trump dan...
Wapres AS: Trump dan Jokowi Akan Bekerja Sama Lebih Dekat
A A A
JAKARTA - Wakil Presiden Amerika Serikat (AS) Michael Richard Pence mengakui dirinya dan Presiden Joko Widodo (Jokowi) ‎berdiskusi tentang Presiden Donald Trump dan Indonesia.

‎"Di mana kedua belah pihak (Jokowi dan Trump) akan bekerja secara lebih dekat dan bersama-sama, untuk keuntungan bersama antara kedua negara kita dan rakyat kita, dan benefit bagi Asia Tenggara secara keseluruhan‎," ujar Pence saat join pers bersama di Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (20/4/2017).

Pence menuturkan, di bidang ekonomi, Presiden Trump mengirimkan pesan tentang hubungan komersial yang baik antara AS dan Indonesia. Trump memandang hubungan komersial ini akan dilihatnya lebih jauh dan berkesinambungan.

"Amerika juga bangga bisa mendukung pembangunan ekonomi di Indonesia," ucapnya.

Pence mengaku yakin, AS dan Indonesia masih memiliki kesempatan untuk mengembangkan hubungan perdagangan di bawah kepemimpinan Presiden Trump, secara bebas dan adil, demi penciptaan lapangan kerja dan peningkatan pertumbuhan ekonomi bagi kedua negara.

"Sebagaimana disampaikan Presiden Widodo, kita mencari hubungan yang win-win, menang-menang. Dan kami opmistis hal ini bisa dicapai. Kami mengharapkan ini bisa menjadi azas bersama, sehingga seperti saat bepartisipasi secara adil dalam hubungan dengan Indon‎esia," pungkasnya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7874 seconds (0.1#10.140)