Anies Baswedan: Akhlaknya Mulia, KH Hasyim Muzadi Layak Jadi Contoh

Kamis, 16 Maret 2017 - 15:16 WIB
Anies Baswedan: Akhlaknya...
Anies Baswedan: Akhlaknya Mulia, KH Hasyim Muzadi Layak Jadi Contoh
A A A
JAKARTA - Calon Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengucapkan turut berduka cita atas wafatnya mantan Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Hasyim Muzadi yang tutup usia pada Kamis pagi. Bagi Anies, sosok KH Hasyim Muzadi tersebut layak untuk ditiru.

"Beliau adalah ulama nasional. Akhlaknya mulia, menjadi contoh, dan kita semua mendoakan agar wafatnya husnul khatimah. Dan Insya Allah dari ilmunya akan mengalir pahala tiada henti dari almarhum," ujar Anies di Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta Timur, Kamis (16/3/2017).

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan ini memiliki banyak kenangan dengan Almarhum KH Hasyim. Pasalnya, KH Hasyim merupakan salah satu anggota Dewan Pertimbangan Presiden RI di era Pemerintahan Jokowi.

"Saya seringkali bersama beliau dalam berbagai macam kegiatan dan sudah diniatkan mau berangkat ke Malang. Tapi ternyata Allah memanggil beliau pulang terlebih dahulu. Banyak kenangan kegiatan bersama dan rasanya baru kemarin semuanya," ucapnya.

Hasyim meninggal dunia setelah sempat menjalani perawatan di Rumah Sakit Lavalette, Malang, Jawa Timur, akibat sakit yang dideritanya. Jenazah pengasuh dari Pondok Pesantren Al-Hikam ini akan dimakamkan di Kompleks pesantren Al Hikam di daerah Beji, Depok pada Kamis sore.

"Insya Allah kita doakan dan takziyah sore nanti," tutup Anies.
(kri)
Berita Terkait
Obituari KH Noer Muhammad...
Obituari KH Noer Muhammad Iskandar, Pendiri Pondok Pesantren Asshiddiqiyah
Konsep Wawasan Nusantara...
Konsep Wawasan Nusantara Mochtar Kusumaatmadja Diakui Konstitusi Internasional
Ali Masykur Musa: Kiai...
Ali Masykur Musa: Kiai Noer Figur Santri Penakluk Jakarta
Ketua Umum Parmusi Usamah...
Ketua Umum Parmusi Usamah Hisyam Meninggal Dunia
Karangan Bunga Moeldoko...
Karangan Bunga Moeldoko dan Anies di Rumah Duka M Kusumaatmadja
Sopir Pribadi Ungkap...
Sopir Pribadi Ungkap Sosok Mendiang Sarwono Kusumaatmadja
Berita Terkini
62 Brigjen Pol Dimutasi...
62 Brigjen Pol Dimutasi Kapolri di Maret 2025, Ini Daftar Namanya
1 jam yang lalu
Pilih Hotel Mewah Bintang...
Pilih Hotel Mewah Bintang 5 untuk Bahas RUU TNI, Sekjen DPR: Available dan Terjangkau!
3 jam yang lalu
Ditjenpas Sebut 7 Tahanan...
Ditjenpas Sebut 7 Tahanan Lapas Kutacane yang Kabur Belum Kembali
6 jam yang lalu
Soroti Penempatan Perwira...
Soroti Penempatan Perwira Polri di Lembaga Sipil, MPSI: Berpotensi Ancam Netralitas
6 jam yang lalu
Komisi I DPR: Revisi...
Komisi I DPR: Revisi UU TNI Tegaskan Supremasi Sipil dan Cegah Dwifungsi
6 jam yang lalu
KCIC Siapkan 808.000...
KCIC Siapkan 808.000 Tempat Duduk Angkutan Lebaran 2025
7 jam yang lalu
Infografis
7 Artis Jadi Korban...
7 Artis Jadi Korban Kebakaran Los Angeles, Dalyce Curry Tewas
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved