Ika Mengaku Kenal dengan Jaringan Teroris Melalui Facebook
A
A
A
PURWOREJO - Tersangka teroris asal Dusun Tegalsari Desa Brengong RT 01 RW 06 Kecamatan/Kabupaten Purworejo, Jateng, Ika Puspitasari (35) mengaku berkenalan dengan jaringan terorisme melalui media sosial Facebook.
Wanita kelahiran Purworejo tahun 1982 ini, mengaku sering menggunakan akun Facebook-nya saat masa rehat di tengah-tengah bekerja sebagai Tenaga Kerja Wanita (TKW) di Hong Kong. Hal ini diungkapkan oleh Kapolres Purworejo AKBP Satrio Wibowo kepada SINDO, Kamis (15/12/2016).
“Dia mengaku berkenalan dengan para teroris melalui hubungan komunikasi Facebook. Dia saat di Hong Kong aktif menggunakan akun pribadi Facebook,” terang Satrio.
Menurut Satrio, Ika sudah bertahun-tahun bekerja sebagai TKW di Hong Kong dan baru beberapa bulan pulang ke kampung halamannya. Bahkan dari hasil bekerja sebagai TKW di Hong Kong, Ika bisa membangun rumah bersebelahan dengan rumah orang tuanya di Desa Brenggong, Kabupaten Purworejo.
“Dia diduga terkait jaringan teroris Bom Bekasi,” tandas Satrio.
Wanita kelahiran Purworejo tahun 1982 ini, mengaku sering menggunakan akun Facebook-nya saat masa rehat di tengah-tengah bekerja sebagai Tenaga Kerja Wanita (TKW) di Hong Kong. Hal ini diungkapkan oleh Kapolres Purworejo AKBP Satrio Wibowo kepada SINDO, Kamis (15/12/2016).
“Dia mengaku berkenalan dengan para teroris melalui hubungan komunikasi Facebook. Dia saat di Hong Kong aktif menggunakan akun pribadi Facebook,” terang Satrio.
Menurut Satrio, Ika sudah bertahun-tahun bekerja sebagai TKW di Hong Kong dan baru beberapa bulan pulang ke kampung halamannya. Bahkan dari hasil bekerja sebagai TKW di Hong Kong, Ika bisa membangun rumah bersebelahan dengan rumah orang tuanya di Desa Brenggong, Kabupaten Purworejo.
“Dia diduga terkait jaringan teroris Bom Bekasi,” tandas Satrio.
(kri)