Pramono Nilai Tudingan Masinton ke JK Sikap Personal

Senin, 21 Desember 2015 - 11:17 WIB
Pramono Nilai Tudingan...
Pramono Nilai Tudingan Masinton ke JK Sikap Personal
A A A
JAKARTA - ‎Pernyataan Politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Masinton Pasaribu yang menuding‎ Wakil Presiden (Wapres) Jusuf Kalla (JK) sebagai pusat kegaduhan pemerintah belakangan ini‎ dinilai tidak mewakili partai berlambang kepala banteng bermoncong putih.

Politikus Senior PDIP Pramono Anung menilai apa yang ditudingkan itu pernyataan pribadi Masinton Pasaribu. "Enggak ada, itu personal," kata Pramono yang juga Sekretaris Kabinet di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (21/12/2015).

Sebelumnya, dalam sebuah diskusi di bilangan Cikini, Jakarta Pusat, Minggu 20 Desember 2015, politikus PDIP Masinton Pasaribu menilai JK sebagai pusat kegaduhan pemerintah belakangan ini.

‎Kegaduhan yang dimaksud mulai dari proyek listrik 35 ribu watt, penggeledahan Badan Reserse dan Kriminal (Bareskrim) Polri terhadap ruangan Direktur Utama (Dirut) PT Pelindo II RJ Lino yang berujung pada pergeseran jabatan Komjen Budi Waseso dari Kabareskrim ke Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN), serta kisruh perpanjangan kontrak PT Freeport Indonesia.

Tudingan Masinton itu pun ditanggapi Juru Bicara (Jubir) Wapres JK, Husain Abdullah kemarin‎ Tudingan Masinton itu justru dinilai Husain telah menimbulkan kegaduhan baru. Husain mengingatkan, Masinton sebagai politikus PDIP sebaiknya kembali masuk dalam barisan atau merapatkan barisan.

PILIHAN:
Vonis Mantan Sekjen Nasdem Rio Capella Dibacakan Siang Ini

Politikus PDIP Masinton Pasaribu Sebut JK Sumber Kegaduhan
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5759 seconds (0.1#10.140)