Sikapi Teror Paris, TNI-Polri dan BIN kumpul di Kemenko Polhukam

Kamis, 19 November 2015 - 16:05 WIB
Sikapi Teror Paris,...
Sikapi Teror Paris, TNI-Polri dan BIN kumpul di Kemenko Polhukam
A A A
JAKARTA - Tragedi teror mengerikan di Paris, Perancis yang menewaskan lebih dari 150 orang menjadi perhatian dunia, termasuk Pemerintah Indonesia.

Tidak ingin mengalami kejadian di Perancis, Pemerintah Indonesia melakukan berbagai langkah antisipatif.

Perwakilan dari sejumlah institusi pemerintah di antaranya, Polri, Tentara Nasional Indonesia (TNI), Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT),Badan Intelijen Nasional (BIN), Kementerian Dalam Negeri berkumpul di Kantor Kementerian Politik, Hukum, dan Keamanan (Kemenko Polhukam) di Jakarta, Kamis (19/11/2015).

Rapat koordinasi itu membahas penanggulangan aksi terorisme. "‎Mencermati gelagat dinamika internasional, mulai dari kasus Paris, kemudian beberapa ekses-ekses yang muncul menyangkut masalah terorisme, perkembangan Poso," ujar Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo, ‎di halaman kantor Kemenko Polhukam, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Kamis (19/11/2015).

Dia mengatakan, aparat keamanan di daerah telah diminta untuk terus berupaya melakukan deteksi dini.

"Negara yang begitu canggih urusan intelijen kayak Perancis aja bisa kebobolan, apalagi kita negara yang luas ini," tutur Tjahjo.


PILIHAN:

MKD Akan Serahkan Rekaman Catut Nama Jokowi ke Mabes Polri
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0718 seconds (0.1#10.140)