Tersangka, Mendagri Akui Gatot Masih Aktif Gubernur Sumut
A
A
A
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sudah menetapkan Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Gatot Pujo Nugroho sebagai tersangka terkait dugaan kasus penyuapan hakim Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Medan.
Namun, hingga sekarang Gatot Pujo Nugroho masih aktif menjalankan tugasnya sebagai Gubernur Sumut. Bahkan, Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo mengakui sempat bertemu Gatot Pujo Nugroho dalam acara perayaan HUT Humbang Hasundutan (Humbahas) Sumut setelah dirinya resmi ditetapkan sebagai tersangka.
"Ya masih. Semalam saya ketemu dia masih melaksanakan tugas Gubernur untuk menjalankan tugasnya," ujar Tjahjo di Kantor Wakil Presiden, Jakarta, Rabu (29/7/2015).
Politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini yakin penetapan tersangka terhadap Gatot Pujo Nugroho tidak menghambat proses pemerintahan di Sumut. "Pengguna anggaran kan ada wakil dan sekdanya," tukasnya.
Baca: Gubernur Sumut Bersama Istrinya Resmi Tersangka KPK.
Namun, hingga sekarang Gatot Pujo Nugroho masih aktif menjalankan tugasnya sebagai Gubernur Sumut. Bahkan, Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo mengakui sempat bertemu Gatot Pujo Nugroho dalam acara perayaan HUT Humbang Hasundutan (Humbahas) Sumut setelah dirinya resmi ditetapkan sebagai tersangka.
"Ya masih. Semalam saya ketemu dia masih melaksanakan tugas Gubernur untuk menjalankan tugasnya," ujar Tjahjo di Kantor Wakil Presiden, Jakarta, Rabu (29/7/2015).
Politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini yakin penetapan tersangka terhadap Gatot Pujo Nugroho tidak menghambat proses pemerintahan di Sumut. "Pengguna anggaran kan ada wakil dan sekdanya," tukasnya.
Baca: Gubernur Sumut Bersama Istrinya Resmi Tersangka KPK.
(kur)