Abraham Diperiksa, DPR Minta Seleksi Capim KPK Diperketat

Rabu, 24 Juni 2015 - 12:36 WIB
Abraham Diperiksa, DPR Minta Seleksi Capim KPK Diperketat
Abraham Diperiksa, DPR Minta Seleksi Capim KPK Diperketat
A A A
JAKARTA - Pemeriksaan Pemimpin Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) nonaktif Abraham Samad di Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Mabes Polri mendapat respons dari Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah.

Dia meminta Panitia Seleksi (Pansel) Calon Pemimpin (Capim) KPK lebih ketat melakukan seleksi terhadap calon. Tujuannya, kata Fahri agar penyalahgunaan kewenangan oleh Pemimpin KPK seperti yang terjadi sekarang tidak terulang.

"Lembaga peradilan telah menyatakan KPK melakukan kesalaha fatal. Ada banyak pelanggaran terkait penyalah gunaan wewenang. Ini harus dikoreksi," ujar Fahri di Gedung DPR, Senayan, Jakarta Selatan, Rabu (24/6/2015).

Hari ini Abraham Samad diperiksa Bareskrim Mabes Polri. Abraham Samad diperiksa sebagai tersangka dalam kasus penyalahgunaan kewenangan yang dilaporkan KPK Watch.

Baca: Polri Periksa Abraham Samad di Kasus Rumah Kaca.

Ketua KPK Abraham Samad Dilaporkan ke Mabes Polri.
(kur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7767 seconds (0.1#10.140)