Inggris Perluas Proyek Sains Warga

Minggu, 24 Mei 2015 - 12:09 WIB
Inggris Perluas Proyek Sains Warga
Inggris Perluas Proyek Sains Warga
A A A
Proyek sains warga skala besar yang melibatkan lebih dari 850.000 relawan diperluas jangkauannya ke berbagai proyek di penjuru Inggris. Open Air Laboratories (Opal) saat ini memperluas proyeknya di penjuru Scotlandia, Wales, dan Irlandia Utara.

Opal mendapatkan dana dari Big Lottery Fund. Hingga saat ini berbagai proyek Opal mengumpulkan data untuk berbagai isu, termasuk kualitas udara, ruang kota, dan hama. Program pengumpulan data dipimpin satu tim di Imperial College London.

Skema yang diluncurkan pada 2007 itu bertujuan: menyadarkan orang tentang berbagai isu lingkungan dan alam; memberikan pengalaman pembelajaran dan semua manfaat kesehatan dari kegiatan di luar ruangan; menyediakan data yang dapat digunakan untuk membantu para peneliti profesional memahami kondisi lingkungan.

Direktur Opal David Slawson menjelaskan, perluasan proyek ini memungkinkan jaringan tersebut melakukan sejumlah studi yang diorganisir oleh para peneliti di luar Inggris. ”Kami memiliki aktivitas baru tentang cacing pipih Selandia Baru,” ujarnya kepada BBC News. Spesies itu diperkenalkan diInggris pada 1960-an dan telah menciptakan kekhawatiran karena cacing itu makan cacing tanah yang penting bagi kesehatan tanah.

”Ini semakin merata di Irlandia Utara dan Scotlandia dibandingkan di England dan Wales,” tutur Dr Slawson. ”Secara umum, sebagian besar hama dan penyakit ingin datang ke Inggris Tenggara dan menyebar ke utara. Ini mungkin salah satu yang bergerak ke arah sebaliknya.”

Studi yang dikoordinasikan oleh tim di Scotlandia itu meminta masyarakat membantu mereka memahami seberapa jauh cacing pipih itu menyebar, serta apa dampak yang terjadi pada cacing tanah dan hewan lain, seperti mol yang memakan cacing tanah dan kumbang yang menjadi predator cacing pipih.

Syarifudin
(bbg)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4247 seconds (0.1#10.140)