Dokter Soeharto hingga KH Ahmad Sanusi Resmi Bergelar Pahlawan Nasional

Senin, 07 November 2022 - 15:02 WIB
loading...
Dokter Soeharto hingga...
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menganugerahkan gelar Pahlawan Nasional Tahun 2022 kepada lima tokoh dari berbagai daerah yang telah berjasa bagi bangsa dan negara, di Istana Negara, Jakarta, Senin (7/11/2022). Foto/setkab.go.id
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menganugerahkan gelar Pahlawan Nasional Tahun 2022 kepada lima tokoh. Di antara lima tokoh tersebut terdapat nama dr Soeharto dan KH Ahmad Sanusi.

Penganugerahan gelar Pahlawan Nasional tersebut dilakukan di Istana Negara, Jakarta, Senin 7 November 2022. Penganugerahan tersebut sesuai dengan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 96 TK tahun 2022 tentang Penganugerahan Gelar Pahlawan Nasional.

Berikut tokoh-tokoh yang menerima gelar Pahlawan Nasional:
1. Almarhum DR. dr. H. R. Soeharto tokoh dari Jawa Tengah
2. Almarhum KGPAA Paku Alam VIII tokoh dari Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY)
3. Almarhum dr. Raden Rubini Natawisastra tokoh dari Kalimantan Barat
4. Almarhum H. Salahuddin bin Talibuddin tokoh dari Maluku Utara
5. Almarhum K.H. Ahmad Sanusi tokoh dari provinsi Jawa Barat.

Untuk diketahui, Soeharto dinilai telah berjuang bersama Presiden Soekarno dalam perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia. Bahkan, setelah kemerdekaan, Soeharto ikut serta dalam pembangunan sejumlah infrastruktur di Tanah Air.

Sementara, KGPAA Paku Alam VIII merupakan Raja Paku Alam dari tahun 1937-1989. Beberapa jasa yang telah diberikan KGPAA Paku Alam VIII antara lain bersama Sultan Hamengkubowono IX dari Keraton Yogyakarta mengintegrasikan diri pada awal kemerdekaan Republik Indonesia sehingga Negara Kesatuan Republik Indonesia menjadi utuh hingga saat ini.
anjutnya, dr. Raden Rubini Natawisastra dari Kalimantan Barat berjasa karena telah menjalankan misi kemanusiaan sebagai dokter keliling pada saat kemerdekaan. Rubini bersama istrinya dijatuhi hukuman mati oleh Jepang karena perjuangannya yang gigih untuk kemerdekaan Republik Indonesia.

Salahuddin bin Talibuddin dari Maluku Utara selama 32 tahun berjuang dan ikut membangun Indonesia berdasarkan Pancasila. Dia pernah dibuang ke Boven Digul tahun 1942 dan juga dibuang ke Sawahlunto tahun 1918-1923.



Terakhir, KH Ahmad Sanusi dari Jawa Barat, merupakan salah satu anggota Badan Penyelidik Usaha-Usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI). Dia merupakan tokoh Islam yang memperjuangkan dasar negara yang menghasilkan kompromi lahirnya negara Pancasila.
(zik)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Titiek Puspa Meninggal...
Titiek Puspa Meninggal Dunia, SBY: Negeri Ini dan Dunia Kehilangan Pahlawan Kebudayaan serta Kesenian
10 Tokoh Diusulkan Jadi...
10 Tokoh Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional, Ada Soeharto hingga Gus Dur
Mendikdasmen Abdul Muti...
Mendikdasmen Abdul Mu'ti Ajak Masyarakat Belajar Keteladanan dari Perjuangan Ir Djuanda
Kisah Pengamen yang...
Kisah Pengamen yang Berubah Nasib Berkat Senyuman Jenderal Bintang 5
Margono Djojohadikusumo...
Margono Djojohadikusumo Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional, YMPP Siapkan Naskah Akademik
Kakek Prabowo, Margono...
Kakek Prabowo, Margono Djojohadikusumo Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional
Kakek Presiden Prabowo...
Kakek Presiden Prabowo Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional, Gus Ipul Pastikan Prosesnya Sesuai Mekanisme
Kunjungi Radin Inten...
Kunjungi Radin Inten II, Zita Minta Pembangunan Desa Wisata Libatkan Keluarga Pahlawan
Liliana Tanoesoedibjo...
Liliana Tanoesoedibjo Hadiri Peringatan Hari Pahlawan di SDN 01 Menteng
Rekomendasi
Pramugari Wings Air...
Pramugari Wings Air Laporkan Anggota DPRD Sumut ke Polisi Buntut Cekcok di Pesawat
Persada Hospital Malang...
Persada Hospital Malang Berhentikan Oknum Dokter Pelaku Pelecehan Seksual ke Pasien
Hasil Piala Asia U-17...
Hasil Piala Asia U-17 2025: Drama Adu Penalti, Arab Saudi U-17 Kalahkan Korea Selatan U-17
Berita Terkini
Ikatan Wartawan Hukum...
Ikatan Wartawan Hukum Desak Hakim Tak Batasi Peliputan Sidang Hasto Kristiyanto
2 jam yang lalu
Kemhan: Pembelian Pesawat...
Kemhan: Pembelian Pesawat Tempur Canggih F-15EX Tunggu Kemenkeu
2 jam yang lalu
Hasto Tertawa Usai Jalani...
Hasto Tertawa Usai Jalani Sidang Perdana: Masih Belajar sebagai Terdakwa
3 jam yang lalu
Pesan Mardiono saat...
Pesan Mardiono saat Hadiri Pelantikan Gubernur Papua Pegunungan dan Bangka Belitung
3 jam yang lalu
Kejagung: Djuyamto Sempat...
Kejagung: Djuyamto Sempat Titip Tas Berisi HP dan Uang Dolar ke Satpam Pengadilan
4 jam yang lalu
Polemik Ijazah Jokowi,...
Polemik Ijazah Jokowi, Sekjen GibranKu Bakal Bentuk Tim Advokasi
5 jam yang lalu
Infografis
3 Negara yang Gratiskan...
3 Negara yang Gratiskan Pendidikan Rakyatnya hingga S3
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved