3 Komandan Denjaka yang Memiliki Brevet Terbanyak, Nomor Terakhir Memulai Karier dari Tamtama

Selasa, 11 Oktober 2022 - 19:34 WIB
loading...
3 Komandan Denjaka yang Memiliki Brevet Terbanyak, Nomor Terakhir Memulai Karier dari Tamtama
Mantan Komandan Denjaka Letjen TNI (Mar) Suhartono. FOTO/PEN KORMAR
A A A
JAKARTA - Setidaknya ada tiga Komandan Denjaka yang memiliki brevet terbanyak. Tak hanya dari satuannya, brevet juga diperoleh dari matra lain bahkan pasukan militer luar negeri.

Denjaka merupakan singkatan dari Detasemen Jala Mengkara, unit pasukan elite yang dimiliki TNI Angkatan Laut. Pasukan ini memiliki tugas pokok membina kemampuan antiteror dan antisabotase serta kemampuan klandestin aspek laut.

Tak sembarang prajurit TNI AL bisa masuk dalam pasukan Denjaka, apalagi menjadi seorang Komandan. Mereka harus melalui berbagai pendidikan dan pelatihan yang sulit. Setelah dinyatakan lulus, anggota Denjaka akan diberikan brevet sebagai tanda kehormatan.

Baca juga: 3 Jenderal TNI AD yang Memiliki Brevet Wing Penerbang AU dan Denjaka

Brevet ini merupakan tanda kemahiran, kehormatan, pengabdian, tanggung jawab atau kualifikasi yang diberikan oleh korps atau angkatan kepada seorang prajurit. Berikut 3 Profil Komandan Denjaka yang memiliki brevet terbanyak:

1. Mayjen TNI (Mar) Nur Alamsyah, SE, MM, MTr (Han)
3 Komandan Denjaka yang Memiliki Brevet Terbanyak, Nomor Terakhir Memulai Karier dari Tamtama


Mayjen TNI (Mar) Nur Alamsyah merupakan seorang perwira tinggi TNI AL lulusan terbaik Akademi Angkatan Laut (AAL) 1989. Ia sudah melalui 14 pendidikan militer, di antaranya adalah Dikpasis (1990), Diktaifib (1992), Dikpespa Inf (1993), Suslapa II (1997), dan berbagai pendidikan militer lainnya.

Terakhir, Alamsyah mengikuti Pendidikan Reguler dari Lembaga Ketahanan Nasional Republik Indonesia atau Dikreg Lemhannas PPRA XXII (2019). Berkat kepandaiannya, Alamsyah sudah menduduki berbagai jabatan sejak ia menjadi Letnan Dua, Kapten, Mayor, Letnan Kolonel, Kolonel, Brigadir Jenderal, hingga Mayor Jenderal.

Terhitung, ia sudah memiliki 18 tanda jasa serta 8 brevet, meliputi Brevet Trimedia Taifib, Denjaka, Navy Seal, PARA, Free Fall, Kehormatan Kavaleri Marinir, Kehormatan Artileri Marinir, dan Kehormatan Arsenal.

2. Letjen TNI (Mar) Suhartono, MTr (Han)
3 Komandan Denjaka yang Memiliki Brevet Terbanyak, Nomor Terakhir Memulai Karier dari Tamtama
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1146 seconds (0.1#10.140)