Fahri Hamzah Bikin Polling, Calon Beken Tanpa Partai Paling Dikasihani Netizen

Rabu, 21 September 2022 - 13:36 WIB
loading...
Fahri Hamzah Bikin Polling,...
Mantan Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah membuat polling di akun Twitternya mengenai calon beken tanpa partai dan partai tanpa calon beken. Foto: Ist
A A A
JAKARTA - Mantan Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah membuat polling di akun Twitternya mengenai calon beken tanpa partai dan partai tanpa calon beken. Hingga berita ini ditulis sekitar pukul 13.00 WIB, polling tersebut mendapat 23 likes, 4 retweet, dan 5 Tweet kutipan.

“Dua rasa kasihan kita, kamu paling kasihan kepada siapa?: Calon beken tanpa partai atau partai tanpa calon beken,” cuit Fahri Hamzah di akun Twitternya @Fahrihamzah, Rabu (21/9/2022).

Hasilnya, sebanyak 50,6% netizen atau warganet menjawab kasihan dengan calon beken tanpa partai. Sedangkan yang menjawab kasihan dengan partai tanpa calon beken hanya 49,4%.





Fahri Hamzah sudah mengizinkan SINDOnews untuk mengutip postingannya tersebut. Wakil Ketua Umum Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia ini juga mengonfirmasi bahwa polling tersebut terkait Pilpres 2024.

“Polling itu menggambarkan situasi riil elite kita sekarang yang intinya adalah bingung. Kalau dilihat hasilnya rakyat juga jadi bingung mau kasihan sama calon beken yang enggak punya partai atau partai yang enggak punya calon beken. Semua bingung dan dalam kebingungan ini ada permasalahan sistem yang harus diperbaiki,” kata Fahri Hamzah kepada SINDOnews, Rabu (21/9/2022).
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1152 seconds (0.1#10.140)