DPR Yakin Kasus Brigadir J Jadi Momentum Polri Dapat Kepercayaan Publik

Kamis, 28 Juli 2022 - 16:09 WIB
loading...
DPR Yakin Kasus Brigadir...
Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni meyakini kasus Brigadir J jadi momentum Polri dapat kepercayaan publik. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Komisi III DPR optimistis dengan upaya penyelidikan terhadap insiden penembakan Brigadir J di kediaman Kadiv Propam nonaktif Irjen Ferdy Sambo . Selain ditemukannya rekaman CCTV dan dilakukannya autopsi ulang terhadap jenazah Brigadir J, Komnas HAM juga terus memanggil pihak-pihak terkait untuk dimintai keterangan.

Wakil Ketua Komisi III DPR RI asal Fraksi Partai Nasdem Ahmad Sahroni menyebut dalam prosesnya, baik dari pihak kepolisian maupun lembaga-lembaga terkait telah menunjukkan upaya penyelidikan dengan transparan dan terbuka kepada publik.

“Menurut saya apa pun hasilnya nanti, kepolisian maupun lembaga terkait seperti Komnas HAM, tim forensik dan lain-lain telah berusaha sebaik mungkin untuk mengungkap kasus ini. Terlihat sekali bahwa tidak ada yang disembunyikan, dan polisi juga sangat terbuka untuk bekerjasama dengan institusi lain demi mengungkap kasus ini. Jadi saya yakin semuanya akan terbuka dan terang benderang,” kata Sahroni Kamis (28/7/2022).



Legislator asal Tanjung Priok ini menegaskan transparansi ini sangat penting demi meningkatkan kepercayaan publik atas penanganan kasus Brigadir J oleh kepolisian. Apalagi, spekulasi yang telah beredar begitu liar membuat penanganan kasus ini secara terbuka menjadi sangat signifikan untuk menjawab keraguan publik.



“Karena sudah banyak spekulasi yang beredar, maka saya yakin transparansi dan keterbukaan ini akan sangat membantu menjawab keraguan publik. Kemarin juga Kapolri sudah berkali-kali menegaskan bahwa pihaknya akan membuka hasil otopsi dan penyidikan lainnya, dan saya yakin Kapolri akan menepati hal itu. Karena ini lah momentum transformasi Polri, untuk adil dari dalam diri sendiri,” ujar Sahroni.

Oleh karena itu, Sahroni meyakini, kasus Brigadir J ini dapat menjadi momentum Polri untuk mendapatkan kepercayaan publik, apalagi jika kasusnya ditangani secara transparan dan presisi. "Saya yakin kasus Brigadir J adalah momentum Polri mendapatkan kepercayaan publik, bila transparan dan presisi," tutup Bendahara Umum Partai Nasdem ini.
(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1186 seconds (0.1#10.140)