Ditanya Kapan Periksa Bharada E, Ini Kata Komnas HAM

Senin, 25 Juli 2022 - 20:52 WIB
loading...
Ditanya Kapan Periksa Bharada E, Ini Kata Komnas HAM
Komisioner Komnas HAM Mohammad Choirul Anam memberikan keterangan pers usai menerima keterangan dari tim forensik Polri di Komnas HAM, Jakarta, Senin (25/7/2022). FOTO/MPI/ALDHI CANDRA
A A A
JAKARTA - Komisioner Komnas HAM Choirul Anam memastikan pihaknya memanggil seluruh pihak yang terlibat dalam peristiwa penembakan Brigadir J oleh Bharada E di rumah dinas Kadiv Propam nonaktif Irjen Ferdy Sambo. Tak terkecuali Bharada E yang dituduh menjadi pelaku penembakan.

"Tunggu pengumuman. Semua yang terkait peristiwa ini akan kami panggil," kata Anam kepada wartawan di Kantor Komnas HAM, Senin (25/07/2022).

Anam mengatakan, Komnas HAM juga akan memanggil pihak Laboratorium Forensik (Labfor) Polri untuk pemeriksaan penggunaan senjata proyektil. "Proyektil nanti Labfor kita panggil untuk mengecek penggunaan senjata, karakter senjata, adakah proyektil dan sebagainya. Nanti ketika kita panggil Labfor untuk balistik," katanya.

Baca juga: Komnas HAM Telisik CCTV dan Handphone Brigadir J

Pada pekan ini, Komnas HAM juga akan melakukan pemeriksaan CCTV dan handphone milik Brigadir J.

Anam enggan memberikan kesimpulan penyebab kematian Brigadir J dengan terburu-buru. Pihaknya masih melakukan penggalian kembali jenazah Brigadir J yang telah dikubur atau disebut ekshumasi.

"Jadi melihatnya harus komprehensif. Ini dari segi luka, nanti dari segi cctv, segi HP. Sehingga kita lihatnya rangkaian peristiwa ini menjadi rangkaian luka yang komprehensif, tidak sepotong-potong," katanya.

Sebelumnya, Tim Forensik Polri memenuhi undangan Komnas HAM terkait proses autopsi Brigadir J, Senin (25/7/2022). Ikut hadir dari pihak Kepolisian, yaitu Kadiv TIK Polri, Kabaintelkam, Kapusdokkes Polri, Karumkit Bhayangkara, Karo Waprof Polri, Dirtipidum Bareskrim, serta jajaran Polri terkait.



Rombongan Polri diterima Ketua Komnas HAM Ahmad Taufan Damanik, Komisioner Komnas HAM M Choirul Anam dan Beka Ulung Hapsara, Kepala Biro Penegakan HAM Gatot Ristanto beserta Tim Pemantauan dan Penyelidikan.
(abd)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1872 seconds (0.1#10.140)