Presiden Jokowi Dijadwalkan Buka Sidang ke-144 IPU di Bali

Sabtu, 19 Maret 2022 - 17:03 WIB
loading...
Presiden Jokowi Dijadwalkan Buka Sidang ke-144 IPU di Bali
Presiden Jokowi dijadwalkan membuka secara resmi Sidang ke-144 Inter-Parliamentary Union (IPU) yang digelar di Nusa Dua, Bali, pada Minggu 20 Maret 2022. Foto/SINDOnews
A A A
BALI - Presiden Joko Widodo ( Jokowi ) dijadwalkan membuka secara resmi Sidang ke-144 Inter-Parliamentary Union (IPU) yang digelar di Nusa Dua, Bali. Forum tersebut diselenggarakan pada Minggu 20 Maret 2022.

Baca juga: Jokowi Sebut Segera Dapatkan Vaksin Booster!

"IPU ke-144 di Bali yang nantinya akan dibuka oleh Presiden (Joko Widodo) pada tanggal 20 Maret 2022," kata Ketua DPR Puan Maharani, saat menggelar konferensi pers menyambut IPU di Bali International Convention Centre, Sabtu (19/3/2022).
Presiden Jokowi Dijadwalkan Buka Sidang ke-144 IPU di Bali

Dalam kesempatannya, Puan berharap Indonesia yang menjadi tuan rumah penyelenggaraan sidang IPU kali ini dapat memberikan manfaat bagi dunia internasional. Sebab sebagai tuan rumah, negara Indonesia dinilainya memiliki posisi yang strategis.

"Karenanya tentu dukungan dan harapan dari semua pihak harus kami laksanakan dengan sebaik-baiknya untuk tercapainya sukses dan tentu saja yang akan dihasilkan pada IPU ke-144 tahun 2022 ini," ungkapnya.

Untuk diketahui Sidang IPU ke-144 ini diselenggarakan di Nusa Dua, Bali mulai tanggal 20-24 Maret 2022. Sebanyak 115 negara pun dikabarkan turut menghadiri Majelis IPU ke-144, dengan perwakilan 33 ketua parlemen.

Sidang IPU ke-144 ini juga mengangkat tema 'Getting to Zero: Mobilizing Parliament to Act on Climate Change'.
(maf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2376 seconds (0.1#10.140)