Calon Anggota KPU-Bawaslu Terpilih di DPR Sesuai Paket Pilihan di Pesan Berantai

Kamis, 17 Februari 2022 - 14:22 WIB
loading...
Calon Anggota KPU-Bawaslu...
Komisi II DPR telah menetapkan 7 orang calon anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan 5 calon anggota Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) terpilih periode 2022-2027. Foto/Ilustrasi/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Komisi II DPR telah menetapkan 7 orang calon anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan 5 calon anggota Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) terpilih periode 2022-2027. Penetapan ini dilakukan dalam rapat pleno pengambilan keputusan yang digelar Kamis (17/2/2022).

Ketua Komisi II DPR Ahmad Doli Kurnia menyampaikan bahwa 7 calon anggota KPU dan 5 calon anggota Bawaslu terpilih ini didapatkan setelah pihaknya melakukan uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test) serta dilanjutkan dengan rapat internal yang berlangsung selama 1,5 jam.

"Kita tetapkan urutan 1-14 di mana 1-7 adalah yang terpilih untuk menjadi calon anggota KPU yang akan dilantik nanti oleh Presiden. Kita sudah menyusun juga 1-10 nama urutan, di mana 1-5 adalah yang akan nanti menjadi calon anggota bawaslu yng akan dilantik oleh Presiden untuk masa bakti 2022-2027," ujar Doli.

Tujuh calon anggota KPU RI yang terpilih adalah:
1. Betty Epsilon Idroos
2. Hasyim Asya'ri
3. Mochamad Afifudin
4. Parsadaan Harahap
5. Yulianto Sudrajat
6. Idham Holik
7. August Melasz

Lima calon anggota Bawaslu RI yang terpilih:
1. Lolly Suhenty
2. Puadi
3. Rahmat Bagja
4. Totok Hariyono
5. Herwyn Jefler Hielsa Malonda

Namun menariknya, hasil 12 orang calon penyelenggara pemilu terpilih ini ternyata sama persis dengan paket pilihan nama-nama calon yang beredar dalam pesan berantai di kalangan awak media.

Pesan berantai yang dimaksud ini beredar pada hari Senin (14/2/2022) atau tepatnya hari pertama proses uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test). Namun, pesan tersebut sebelumnya telah dibantah oleh Doli.

"Fit and proper test-nya aja baru sekarang. Kalau di Komisi II enggak ada, enggak tahu kalau di luar," ujar Doli di depan Gedung Nusantara I, Kompleks Parlemen, Jakarta, Senin (14/2/2022).

Berikut isi pesan tersebut.

Kesepakatan di partai koalisi per tadi malam :

KPU :
1. Parsadaan Harahap (HMI/Golkar)
2. Idham Holik (HMI/Nasdem)
3. Betty (HMI/Nasdem)
4. Augus Mellaz (non muslim/PDIP)
5. Yulianto (GMNI/PDIP)
6. Afif (PMII/PKB)
7. Hasyim (Ansor/Gerindra)

Bawaslu :
1. Rahmat Bagja (HMI/Golkar)
2. Fuadi (HMI/Gerindra)
3. Totok (GMNI/PDIP)
4. Herwin (Non Muslim/Nasdem)
5. Loli (PMII/PKB)
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1757 seconds (0.1#10.140)