Diusung Maju Pilpres 2024, Golkar Ingatkan Dedi Mulyadi Tahan Syahwat Politik

Senin, 07 Februari 2022 - 05:43 WIB
loading...
Diusung Maju Pilpres...
Waketum Partai Golkar Adies Kadir mengingatkan Dedi Mulyadi agar mengerem syahwat politiknya untuk maju sebagai capres di Pemilu 2024. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Golkar Adies Kadir mengingatkan kepada kadernya, Dedi Mulyadi agar mengerem syahwat politiknya untuk maju sebagai calon presiden (capres) di Pemilu 2024 mendatang.

"Mendengar itu, saya hanya minta Pak Dedi Mulyadi mengerem syahwat politiknya," kata Adies menanggapi deklarasi dukungan Jaringan Rakyat Indonesia (Jari) untuk Dedi sebagai Capres 2024, saat dihubungi Senin (7/2/2022).

Ketua Umum DPP MKGR ini mengingatkan, agar seluruh kader termasuk Dedi Mulyadi untuk taat pada hasil Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) dan Musyawarah Nasional (Munas) Partai Golkar yang telah menetapkan Ketua Umum Airlangga Hartarto sebagai capres di 2024 mendatang. "Saya hanya ingin mengingatkan seluruh kader, termasuk saudara Dedi Mulyadi untuk bekerja berdasarkan hasil Rapimnas dan Munas, jangan melakukan langkah politik diluar dari itu. Sebaiknya, Pak Dedi mengendalikan langkah relawannya itu," ujarnya.



Menurut Adies, hingga kini Partai Golkat masih solid memenangkan Airlangga Hartarto sebagai Presiden RI di 2024 mendatang. Jika ada kader yang bekerja di luar keputusan itu, maka harus diingatkan kembali agar mereka fokus bekerja sesuai amanat Rapimnas dan Munas Golkar.



"Kita sesama kader Partai Golkar saling mengingatkan, saling berkaca, saling introspeksi diri jika ada yang bekerja di luar dari kebijakan Rapimnas dan Munas Partai Golkar. Kita arahkan semua kerja-kerja kader diarahkan untuk peningkatan popularitas dan elektabilitas pak Ketum Airlangga Hartarto. Hingga saat ini kader Partai Golkar masih solid sampai ke akar rumput memenangkan Pak Ketum Airlangga Hartarto," tegas Sekretaris Fraksi Partai Golkar ini

Selain itu, Adies juga mengingatkan, agar Dedi Mulyadi fokus bekerja di sebagai Wakil Ketua Komisi IV DPR. Karena menurutnya, kinerja Dedi Mulyadi belum sesuai harapan dan harus memperbaiki kinerjanya. "Kita ada data terkait kurang maksimal nya kinerja Pak Dedi selama memimpin Komisi IV DPR RI. Makanya, kita berharap beliau bekerja saja dulu, perbaiki kinerjanya dan fokus saja dulu sesuai amanah yang telah diberikan oleh rakyat dan partai di Komisi IV (DPR RI)," tutur Wakil Ketua Komisi III DPR ini.

"Sejatinya, kita sebagai kader partai harus loyal pada keputusan Munas dan Rapimnas. Dan, Pak Dedi ini masih menyisakan persoalan saat masih memimpin Partai Golkar di Jawa Barat. Tiba-tiba (Dedi Mulyadi) mau jadi Capres di luar hasil Munas dan Rapimnas," pungkasnya.

(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Pesan Mardiono saat...
Pesan Mardiono saat Hadiri Pelantikan Gubernur Papua Pegunungan dan Bangka Belitung
Isu Reshuffle Kabinet,...
Isu Reshuffle Kabinet, Golkar Yakin Prabowo Tak Akan Pertaruhkan Kepentingan Rakyat demi 1-2 Orang
Bahlil Ogah Tanggapi...
Bahlil Ogah Tanggapi Serius Tarif Trump: Kayak Dunia Sudah Mau Berakhir
Motor Mewah Ridwan Kamil...
Motor Mewah Ridwan Kamil Disita KPK, Golkar Hargai Proses Hukum
Halalbihalal Partai...
Halalbihalal Partai Golkar, Bahlil Bicara Reshuffle Pengurus DPP
Atalia Praratya Hadir...
Atalia Praratya Hadir Sendirian di Halalbihalal Partai Golkar, ke Mana Ridwan Kamil?
Ketum AMPI Ungkap Peluang...
Ketum AMPI Ungkap Peluang Besar dari Kebijakan Impor Prabowo
Respons Bahlil Lahadalia...
Respons Bahlil Lahadalia soal Pertemuan Prabowo dan Megawati
Sekjen Golkar Sebut...
Sekjen Golkar Sebut PDIP di Luar atau Dalam Pemerintah Sama-Sama Baik
Rekomendasi
Asnawi Mangkualam dan...
Asnawi Mangkualam dan Muhammad Ferarri Masuk Skuad ASEAN All-Stars vs Manchester United
Uzbekistan Susul Arab...
Uzbekistan Susul Arab Saudi ke Final Piala Asia U-17 2025
Jawaban Menohok Ratu...
Jawaban Menohok Ratu Camilla soal Raja Charles III Turun Takhta: Mimpi!
Berita Terkini
Tahanan KPK Termasuk...
Tahanan KPK Termasuk Hasto Rayakan Paskah di Rutan Merah Putih
23 menit yang lalu
7 Jenderal Polisi Bintang...
7 Jenderal Polisi Bintang 2 Masuk Daftar Mutasi Polri April 2025, Ini Nama-namanya
38 menit yang lalu
Generasi Muda FKPPI...
Generasi Muda FKPPI Komitmen Jaga Demokrasi di Tengah Transformasi Peran TNI
1 jam yang lalu
2 Pati TNI Angkatan...
2 Pati TNI Angkatan Udara Pensiun, Nomor 1 Jebolan AAU 1988
1 jam yang lalu
RUU Penyiaran Dibahas:...
RUU Penyiaran Dibahas: Kadin Fasilitasi Dialog Multi-Pihak
1 jam yang lalu
Misi Kemanusiaan Kementerian...
Misi Kemanusiaan Kementerian HAM di Nduga: Rekonsiliasi dan Perdamaian Solusi Masalah Papua
1 jam yang lalu
Infografis
5 Fakta 2024 Jadi Tahun...
5 Fakta 2024 Jadi Tahun Kemenangan Rusia di Perang Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved