Bamsoet Jadi Ketua Dewan Kehormatan Asia Africa Youth Government

Senin, 17 Januari 2022 - 17:34 WIB
loading...
Bamsoet Jadi Ketua Dewan...
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) dinobatkan sebagai ketua dewan kehormatan atau honorary board chairman of Asia Africa Youth Government (AAYG). Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Ketua MPR RI Bambang Soesatyo ( Bamsoet ) dinobatkan sebagai ketua dewan kehormatan atau honorary board chairman of Asia Africa Youth Government (AAYG). Hal tersebut merupakan hasil Kongres Pemuda Asia-Afrika di Bandung beberapa waktu lalu.

"Hari ini kami menyampaikan langsung kepada Ketua MPR RI, hasil Kongres Pemuda Asia-Afrika di Bandung pada Desember kemarin," ujar Presiden Asia Africa Youth Government (AAYG) Saddam Al Jihad, di Kantor Ikatan Motor Indonesia (IMI), Senin (17/1/2022).

"Sekaligus menyampaikan hasil rapat tim formatur, yang terdiri dari Elected President, Demisionary President dan Founder Board, menyatakan bahwa Pak Bamsoet terpilih menjadi Honorary Board Chairman of AAYG," kata Saddam.





Saddam juga menetapkan Sekretaris Jenderal (Sekjen) dan 6 Vice President, serta 6 Board Members. Hal ini disampaikannya saat Kongres AAYG kedua di Bandung, Jawa Barat beberapa waktu lalu.

Adapun Sekjen dijabat oleh Mohiuddin Muhi (Bangladesh), dan 6 Vice President yakni Jufitri Joha (Malaysia), Bilal Coban (Turki), Oussama Saulla (Aljazair), M. Eraqy (Mesir), Hussen G. Mussa (Sudan), dan Rutaba Tariq (Pakistan). Sementara itu, 6 Board Members yaitu David Naboare (Ghana), Astrid Nadya Rizkita (Indonesia), Ergeshov Ulanbek (Kyrgyzstan), Lina Nawaroh (Palestina), Ellen Xue (China), serta Havin Gulabakh (Irak).

Saddam mengatakan AAYG akan menggelar pelantikan pengurus periode 2021-2026 pada Maret mendatang. "Insya Allah tanggal 11 Maret 2022 nanti akan dilantik untuk masa jabatan lima tahun. Rencana pelantikannya nanti di Gedung MPR RI, Senayan," kata Saddam.

Sekadar diketahui, Saddam terpilih menjadi Presiden AAYG periode 2021-2026. Dia menggantikan Beni Pramula, yang sebelumnya menjabat periode 2015-2021.
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1722 seconds (0.1#10.140)