Fenomena Boneka Arwah, DPR: Wah, Ada-ada Saja Ya

Sabtu, 08 Januari 2022 - 08:14 WIB
loading...
Fenomena Boneka Arwah,...
Fenomena adopsi boneka arwah atau spirit doll yang sedang tren saat ini. Foto/iNews TV
A A A
JAKARTA - Fenomena spirit doll atau boneka arwah belakangan ini ramai diperbicangkan. Fenomena itu viral setelah ada sejumlah artis yang mengadopsinya bak anak sungguhan.

Fenomena mengadopsi boneka arwah itu pun disoroti kalangan DPR . “Wah ada-ada aja ya. Apa enggak ada kreativitas yang lebih positif? Musyrik itu,” ujar Anggota Komisi VIII DPR RI Lisda Hendrajoni kepada SINDOnews, Sabtu (8/1/2022).

Menurut dia, mempercayai kekuatan yang selain dari Allah jelas menyimpang dari akidah Islam. Dia menilai masih banyak kegiatan yang lebih bermanfaat ketimbang mengadopsi boneka arwah.

Baca juga: Fenomena Boneka Arwah, Muhammadiyah: Lebih Baik Uangnya untuk Yatim Piatu



“Masih banyak orang susah, anak yatim, lebih baik mengadopsi anak atau menyalurkan bantuan ke panti asuhan agar lebih bermanfaat,” pungkasnya.

Adapun beberapa artis Tanah Air yang belakangan dikabarkan mengadopsi boneka arwah di antaranya Ivan Gunawan, Ruben Onsu, Soimah, dan Celine Evangelista. Sebelumnya, Ketua PP Muhammadiyah Dadang Kahmad berpandangan bahwa boneka arwah tidak sesuai dengan ilmu agama dan ilmu pengetahuan.

Sementara itu, Sekretaris Lembaga Dakwah Khusus (LDK) PP Muhammadiyah Faozan Amar menyarankan sebaiknya uang yang digunakan untuk memelihara boneka digunakan untuk anak yatim piatu yang jelas-jelas membutuhkan.
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Anggota DPR Alamuddin...
Anggota DPR Alamuddin Dimyati Rois Meninggal Dunia
Kasus Toko Mama Banjar,...
Kasus Toko Mama Banjar, Wakil Ketua Komisi VII: Negara Harusnya Membina UMKM
DPR Rapat Bareng KPU,...
DPR Rapat Bareng KPU, Bawaslu, dan Kemendagri, Evaluasi Pelaksanaan PSU Pilkada 2024
Pimpinan Komisi VII...
Pimpinan Komisi VII Pertanyakan Sikap Kemenperin Tak Dukung Bali Bebas Sampah Plastik
Pengesahan RUU Perampasan...
Pengesahan RUU Perampasan Aset Tingkatkan Kepercayaan Publik Terhadap Pemberantasan Korupsi
Demo Ricuh Pecah, Polisi...
Demo Ricuh Pecah, Polisi Pukul Mundur Massa Aksi Tolak UU TNI
AQUA Elektronik Bersama...
AQUA Elektronik Bersama DPR-MPR Perkuat Komitmen Hidup Sehat Melalui Womens Day Run 10K 2025
Tok! Paripurna DPR Sahkan...
Tok! Paripurna DPR Sahkan Naturalisasi Emil Audero, Joey Mathijs Pelupessy, dan Dean Ruben James
Tok! DPR Setuju Permohonan...
Tok! DPR Setuju Permohonan Naturalisasi Emil Audero, Dean James, dan Joey Pelupessy
Rekomendasi
Nasib Miris Atlet Binaraga...
Nasib Miris Atlet Binaraga Malang Terpaksa Makan Ayam Tiren Gara-gara Dana Minim
Truk TNI AD Bermuatan...
Truk TNI AD Bermuatan Amunisi Terbakar di Tol Gempol-Pandaan, Satu Prajurit Gugur
7 Fungsi Asam Folat...
7 Fungsi Asam Folat untuk Kesehatan Tubuh, Turunkan Risiko Penyakit Jantung
Berita Terkini
Prabowo Hadiri Halalbihalal...
Prabowo Hadiri Halalbihalal Purnawirawan TNI AD, Ada Try Sutrisno dan Luhut
Hasan Nasbi Ungkap Diperintah...
Hasan Nasbi Ungkap Diperintah Tetap Pimpin PCO oleh Mensesneg dan Seskab
1 Prajurit Gugur Akibat...
1 Prajurit Gugur Akibat Truk Satgas Pamtas Yonif 509/BY Terbakar, Ini Kata Kapuspen TNI
Rano PKB Sebut Revisi...
Rano PKB Sebut Revisi KUHAP Wujudkan Penegakan Hukum Modern Lebih Baik
Kepala BGN Belum Terima...
Kepala BGN Belum Terima Gaji: Nggak Apa-apa Itu kan Dirapel
Batas Toleransi Kendali...
Batas Toleransi Kendali Hukum dalam Masyarakat
Infografis
Terdeteksi, Fenomena...
Terdeteksi, Fenomena Alam Pemicu Ratusan Gempa Bumi per-Hari
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved