Muhaimin Instruksikan Kader PKB Dukung Kedua Calon Ketum PBNU

Rabu, 15 Desember 2021 - 16:23 WIB
loading...
Muhaimin Instruksikan...
Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar menginstruksikan kepada kadernya untuk mendukung dua calon yang maju dalam pemilihan Ketua Umum PBNU pada Muktamar NU di Lampung, 23-25 Desember 2021. FOTO/DOK.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa ( PKB ) Muhaimin Iskandar menginstruksikan kepada kadernya untuk mendukung dua calon yang maju dalam pemilihan Ketua Umum PBNU pada Muktamar NU di Lampung, 23-25 Desember 2021. Dua tokoh yang mencalonkan diri adalah KH Said Aqil Siroj dan KH Yahya Cholil Staquf.

Seperti diketahui, situasi jelang Muktamar NU mulai memanas, bahkan muncul isu kampanye hitam (black campaign). Menurut Muhaimin, jelang Muktamar NU pasti akan muncul dinamika yang membuat geger. Namun ia yakin akan berakhir dengan bahagia.

"Biasalah, NU itu kalau muktamar selalu gegeran gitu ya, tapi berakhir dengan gergeran, happy-happy. Itu cara happy saja," kata Muhaimin kepada wartawan di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Rabu (15/12/2021).

Baca juga: Soal Regenerasi di Tubuh PBNU, Begini Kata KH Said Aqil Siroj

Muhaimin mengaku bahwa dirinya sudah memberikan masukan kepada seluruh kader PKB untuk mendukung kedua calon Ketum PBNU. Dirinya sudah menginstruksikan hal itu kepada kader PKB. "Ya kita sudah instruksikan kepada seluruh kader-kader untuk mendukung dua-duanya, mendukung dua-duanya," kata Muhaimin.

Baca juga: Katib Aam PBNU Ajak Mahasiswa PTKI Tangkal Paham Radikal
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1386 seconds (0.1#10.140)