PAN Beri Karpet Biru untuk Ridwan Kamil

Rabu, 08 Desember 2021 - 13:20 WIB
loading...
PAN Beri Karpet Biru...
PAN siap memberikan karpet biru kepada Ridwan Kamil untuk bergabung menjadi kader. FOTO/DOK.BNPB
A A A
JAKARTA - Partai Amanat Nasional (PAN) membuka pintu lebar bagi Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil untuk menjadi kader partai. Ridwan Kamil telah menyatakan diri akan bergabung ke partai politik pada 2022 mendatang.

Juru Bicara (Jubir) Muda DPP PAN, Dimas Prakoso Akbar menilai bahwa sosok Ridwan Kamil merupakan 'barang bagus' yang bisa ditawarkan dalam kontestasi Pemilu 2024 mendatang. "Tapi sepertinya untuk skala pilpres sangat kecil peluangnya bagi parpol-parpol untuk mau mengusung figur nonparpol," kata Dimas kepada wartawan, Rabu (8/12/2021).

PAN, kata dia, menyarankan Kang Emil, sapaan akrab Ridwan Kamil, jika ingin menjadi calon presiden atau calon wakil presiden di 2024 agar segera masuk parpol. Dia pun menyambut baik kabar mantan Wali Kota Bandung itu juga telah memantapkan diri masuk parpol.

Baca juga: Ridwan Kamil Sopiri Sri Sultan Hamengku Buwono X Ajak Nostalgia di Bandung

"PAN sangat terbuka dan antusias bagi Ridwan Kamil, kita kasih karpet biru buat beliau," katanya.

Untuk diketahui, Ridwan Kamil menyatakan kesiapannya bergabung dengan partai politik (parpol) pada pertengahan 2022 mendatang. Untuk memantapkan niatnya itu, Ridwan Kamil meminta petunjuk Allah SWT dengan salat istikharah.

Kang Emil mengatakan, saat ini, dirinya tengah menganalisa parpol mana yang akan dia pilih sebagai perahu politiknya. "Soal gabung (parpol), saya lagi istikharah, terus terang," kata Kang Emil, Sabtu (9/10/2021).

"Sekarang masih istikharah, menganalisa (parpol) yang pas buat buat sosok saya. Partai mana? Mungkin di pertengahan 2022 saya sampaikan. Kalau nanti lanjut gubernur juga periode kedua, posisinya pasti sudah berpartai juga," katanya.

Baca juga: PKS Buka Pintu untuk Ridwan Kamil pada 2022, Ini Syaratnya
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1970 seconds (0.1#10.140)