Muhammadiyah Tetapkan Awal Ramadan 1 Maret 2025, Idulfitri 30 Maret 2025

Selasa, 07 Januari 2025 - 17:22 WIB
loading...
Muhammadiyah Tetapkan...
Muhammadiyah menetapkan 1 Ramadan 1446 Hijriah jatuh pada 1 Maret 2025. FOTO/DOK.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Muhammadiyah menetapkan 1 Ramadan 1446 Hijriah jatuh pada 1 Maret 2025. Sementara 1 Syawal 1446 atau Hari Raya Idulfitri 2025 pada 30 Maret 2025.

Penetapan puasa Ramadan 2025 diketahui dari Maklumat Pimpinan Pusat Muhammadiyah tentang Maklumat PP Muhammadiyah tentang awal Ramadan, Syawal, dan Zulhijah 1446 H yang diunggah oleh akun Instagram resmi Pengurus Wilayah Muhammadiyah Jawa Tengah, @pwmjateng, Selasa (7/1/2025). Penetapan itu didasarkan pada Kalender Hijriah Global Tunggal (KGHT).

"1 Ramadan 1446 H jatuh pada hari Sabtu pahing, 1 Maret 2025 M; 1 Syawal 1446 H jatuh pada hari Ahad Legi, 30 Maret 2025; 1 Zulhijah 1446 H jatuh pada hari Rabu Kliwon, 28 Mei 2025 M; 9 Zulhijah 1446 H jatuh pada hari Kamis Pon, 5 Juni 2025 M; 10 Zulhijah jatuh pada hari Jumat Wage, 6 Juni 2025 M," dikutip dari unggahan Instagram @pwmjateng, Selasa (7/1/2025).



Untuk diketahui, Muhammadiyah telah resmi beralih ke kriteria Kalender Hijriyah Global Tunggal (KHGT). Musyawarah Nasional (Munas) Tarjih ke-32 yang diselenggarakan pada Jumat-Ahad, 23-25 Februari 2024 di Pekalongan, Jawa Tengah memutuskan bahwa KHGT mulai diberlakukan pada 1 Muharram 1446 Hijriah.

Mengutip situs resmi PW Muhammadiyah Jateng, penyatuan kalender Islam secara internasional penting untuk mengatasi perbedaan penanggalan yang berdampak pada perbedaan pelaksanaan ibadah, seperti puasa sunah Arafah. Melalui kajian panjang dan kontribusi aktif dalam pengembangan KHGT, Muhammadiyah menegaskan peran organisasinya sebagai agen perubahan dalam menanggulangi tantangan global, sekaligus meneguhkan komitmennya terhadap Islam berkemajuan.

"Dengan adopsi KHGT, Muhammadiyah juga mengantisipasi tantangan perbedaan pemahaman dan budaya dalam menentukan hari-hari besar Islam serta memperkuat identitas global umat Islam," tulis PWM Jateng.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Muhammadiyah Merespons...
Muhammadiyah Merespons Advokat Terlibat Suap Rp60 Miliar: Perilaku yang Mencoreng Profesi
Gelar Halalbihalal,...
Gelar Halalbihalal, Muhammadiyah Tegaskan Komitmennya terhadap Keharmonisan
Syawal Momen Penguatan...
Syawal Momen Penguatan Silaturahim dan Perayaan Kearifan Lokal untuk Kebersamaan
Satgas Operasional Idulfitri...
Satgas Operasional Idulfitri 1446H Resmi Ditutup
Lebaran: Diplomasi,...
Lebaran: Diplomasi, Solidaritas, dan Harapan bagi Peradaban Global
Ucapkan Selamat Idulfitri,...
Ucapkan Selamat Idulfitri, HT: Mari Saling Memaafkan, Pererat Silaturahmi, dan Tumbuhkan Semangat Baru
Momen Open House Prabowo...
Momen Open House Prabowo bersama Pejabat di Istana Merdeka
Idulfitri 2025, Menko...
Idulfitri 2025, Menko Polkam Ajak Masyarakat Jaga Kerukunan dan Perkuat Persatuan Bangsa
Jokowi dan Iriana Salat...
Jokowi dan Iriana Salat Idulfitri di Graha Saba Buana Gedung Milik Keluarganya
Rekomendasi
Intip Cara Hemat Belanja...
Intip Cara Hemat Belanja Online di Tengah Ekonomi Menantang
Dorong PNBP, AUKSI dan...
Dorong PNBP, AUKSI dan DJKN Jatim Perkuat Ekosistem Lelang Sukarela
DPRD Jakarta Minta Dispenda...
DPRD Jakarta Minta Dispenda Jeli Kawal Kebijakan Penurunan Pajak Tarif BBM Kendaraan
Berita Terkini
Gibran Bicara Hilirisasi...
Gibran Bicara Hilirisasi di Tengah Tuntutan Forum Purnawirawan Prajurit TNI
17 menit yang lalu
Brevet dan Penghargaan...
Brevet dan Penghargaan Komjen Imam Sugianto, Eks Ajudan Presiden SBY yang Kini Jabat Waka BIN
30 menit yang lalu
PPP Siap Muktamar, Sekjen:...
PPP Siap Muktamar, Sekjen: Tak ada Pergantian Pengurus Wilayah dan Cabang
8 jam yang lalu
2 Rumah Tersangka Korupsi...
2 Rumah Tersangka Korupsi Bank BJB Digeledah KPK, 3 Mobil dan 1 Motor Disita
10 jam yang lalu
Kapolri Perwirakan Aiptu...
Kapolri Perwirakan Aiptu Jimmi Farma Polisi Pemilik Pesantren Gratis
10 jam yang lalu
Layakkah Soeharto Diberi...
Layakkah Soeharto Diberi Gelar Pahlawan Nasional?
10 jam yang lalu
Infografis
Ini Kriteria Penerima...
Ini Kriteria Penerima Diskon 50% Tarif Listrik di Awal 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved