Raih Penghargaan Indonesia Awards 2021, Setum BNN: Terima Kasih Bapak Hary Tanoesoedibjo

Rabu, 24 November 2021 - 22:01 WIB
loading...
Raih Penghargaan Indonesia Awards 2021, Setum BNN: Terima Kasih Bapak Hary Tanoesoedibjo
Sekretaris Utama BNN Brigjen Pol I Wayan Sukawinaya mengatakan penghargaan Indonesia Award 2021 sebagai bentuk apresiasi terhadap lembaga pelayanan. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Badan Narkotika Nasional (BNN) menerima penghargaan kategori Collaborative and Sinergetic Stakeholders Partnership dalam ajang Indonesia Awards 2021 yang diselenggarkan stasiun televisi iNews TV pada Rabu (24/11/2021).

Indonesia Awards 2021 ini dianugerahkan kepada tokoh nasional dan daerah yang telah menunjukkan langkah-langkah responsif, antisipatif dan kolaboratif di masa pandemi Covid-19.

Sekretaris Utama Badan Narkotika Nasional (BNN), Brigjen Pol I Wayan Sukawinaya mengatakan penghargaan ini sebagai bentuk apresiasi terhadap seluruh lembaga dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. "Kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak Hary Tanoesoedibjo dan rekan-rekan MNC Group yang memacu kami bekerja lebih baik," ucap I Wayan saat ditemui di iNews Tower, Jakarta, Rabu,(24/11/2021)



Dia berharap ajang Indonesia Awards 2021 akan terus berlanjut guna memacu berbagai stakeholders untuk berkerja lebih baik lagi ke depannya. "Tentu kami sangat berharap tetap dilaksanakan sehingga memacu kami lebih baik lagi dan meningkatkan program seluruh stakeholders yang lain termasuk menyampaikan di media," ucap dia.



Kategori ini juga didapatkan oleh Polresta Sidoarjo yang diserahkan langsung kepada Kepala Polresta Sidoarjo, Kombes Pol Kusumo Wahyu Bintoro. Atas penghargaan ini, kata dia, dapat memacu atau memberikan motivasi kepada para pemimpin, kepala daerah ataupun semuanya masyarakat untuk selalu berbuat baik bagi bangsa dan negara.

"Tentunya dengan ada acara Indonesia Awards bisa memacu kreativitas di seluruh kalangan masyarakat untuk bisa dan berkontribusi kepada negara bagaimana untuk bisa bersama-sama membuat bangsa ini lebih maju lagi," ujar dia.
(cip)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2820 seconds (0.1#10.140)