Jokowi Ingin Pamer Kemampuan Indonesia Tangani Covid-19 di KTT G20

Jum'at, 08 Oktober 2021 - 16:42 WIB
loading...
Jokowi Ingin Pamer Kemampuan Indonesia Tangani Covid-19 di KTT G20
Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta agar KTT G20 dapat dimanfaatkan secara maksimal. Foto/Dok.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo ( Jokowi ) meminta agar KTT G20 dapat dimanfaatkan secara maksimal. Salah satunya dimanfaatkan untuk menunjukkan kemampuan Indonesia dalam menangani Covid-19 .

“Dan kita juga harus dapat memanfaatkan pelaksanaan KTT G20 sebagai showcase mengenai kemampuan negara kita, Indonesia dalam mengendalikan pandemi Covid-19. Baik dari sisi kesehatan maupun dari sisi ekonomi,” katanya dalam keterangan persnya, Jumat (8/10/2021).

Selain itu, dia juga ingin menunjukkan berbagai kemajuan yang dicapai Indonesia, termasuk juga dalam hal kemajemukan bangsa Indonesia. “Kemudian kita juga ingin menampilkan kemajuan-kemajuan indonesia yang telah kita capai. Dan juga showcase untuk kekayaan budaya bangsa yang majemuk, yang sangat beragam. Dan sekaligus kita juga ingin menunjukkan leadership Indonesia dalam presidency G20 nantinya,” ungkapnya.



Dia berharap pemerintah pusat maupun daerah dapat bersinergi dalam mengendalikan Covid-19. Dia menilai kondisi Covid-19 di Bali saat ini juga sudah cukup baik dan dapat menjadi modal dalam penyelenggaraan G20.

“Saya berharap kita baik pemerintah pusat, pemerintah daerah dan masyarakat bali terus ikut bersama-sama mengendalikan Covid-19 ini. Dan saya tadi pagi sudah mendapat laporan bahwa 98% masyarakat Bali sudah menerima vaksin dosis pertama. Dan 79% sudah menerima dosis yang kedua. Ini adalah modal kita dalam mempersiapkan G20 ke depan,” pungkasnya.
(rca)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0962 seconds (0.1#10.140)