Jelang HUT TNI Ke-76, KSAL Pimpin Ziarah di 5 Taman Makam Pahlawan

Senin, 04 Oktober 2021 - 00:15 WIB
loading...
Jelang HUT TNI Ke-76,...
Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono memimpin ziarah secara serentak prajurit TNI AL di lima Taman Makam Pahlawan (TMP), Minggu 3 Oktober 2021. Foto: Dok/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Kepala Staf Angkatan Laut ( KSAL ) Laksamana TNI Yudo Margono memimpin ziarah secara serentak prajurit TNI AL di lima Taman Makam Pahlawan (TMP), Minggu 3 Oktober 2021. Hal ini dilakukan menjelang Hari Ulang Tahun (HUT) TNI yang ke-76.

Yudo memimpin langsung ziarah di TMP Bumi Wana Samudera Kalibakung, Tegal, Jawa Tengah yang dihadiri pula oleh Wakil KSAL Laksdya TNIAhmadi Heri Purwono.

Sementara itu, ziarah di TMP Samudra Kuningan, Jawa Barat dipimpin oleh Pangkoarmada I Laskda TNI Arsyad Abdullah, TMP Penggarit Pemalang, Jawa Tengah dipimpin Aspers KSAL Laksda TNI Irwan Achmadi, TMP Prawira Reksa Negara Pekalongan, Jawa Timur dipimpin Pangkoarmada II Laksda TNI Iwan Isnurwanto, dan TMP Kadilangu Batang, Jawa Tengah dipimpin Komandan Korps Marinir Mayjen TNI (Mar) Suhartono.

Dispenal menjelaskan, di 5 TMP itu bersemayam jasad para pejuang dan pendahulu TNI yang gugur di zaman revolusi kemerdekaan. Terkhususnya para prajurit ALRI, Wilayah Corps Armada III Cirebon, dan mantan Wilayah Corps Armada IV-Tegal.

"Khusus ziarah di Taman Makam Bumi Wana Samudera Kalibakung yang dipimpin KSAL merupakan makam para pejuang TNI AL dan para ulama, santri, dan masyarakat," tutur Dispenal dalam keterangan tertulisnya.

Dijelaskan pula oleh Dispenal, TMP ini merupakan makam pindahan para pejuangyang saling bekerja sama dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia pada tahun 1947 di wilayah Tegal. Menurut dia, jasad para pejuang ini sebelumnya berada di Bukit Tempeh dimana para pejuang ini gugur dieksekusi pihak Belanda.

Adapun gugurnya para pejuang ini bermula adanya kolaborasi TNI AL dengan ulama dan santri melaksanakan perlawanan yang sengit terhadap Belanda, sehingga Belanda dengan segala cara untuk membungkam perlawanan ini. Menurut Dispenal, salah satu caranya menangkap 2 ulama, 10 santri, dan 4 prajurit TNI AL.

"Setelah diinterogasi, mereka dibawa di Bukit Tempeh, dieksekusi mati dimasukkan dalam kuburan yang sebelumnya digali mereka sendiri atas paksaan Belanda," paparnya.

Dispenal mengatakan, makna dan pesan yang diambil dari kegiatan ini, yaitu meskipun para pejuang ini telah mati dan jasadnya telah menyatu dengan bumi pertiwi, mereka gugur sebagai pejuang demi mempertahankan eksistensi bangsa dan negara.

"Jasad para pejuang ditempatkan di Bumi Wana Samudera ini agar para generasi penerus bisa meneladani perjuangan dan pengorbanan para pahlawan guna mewujudkan Indonesia yang jaya," ujarnya.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Jelang Idulfitri, Megawati...
Jelang Idulfitri, Megawati Nyekar ke Makam Taufiq Kiemas dan Fatmawati Soekarno
Profil Veronica Yulis...
Profil Veronica Yulis Prihayati, Polwan Istri Eks Panglima TNI Yudo Margono
Profil Laksamana TNI...
Profil Laksamana TNI (Purn) Yudo Margono, Mantan Panglima TNI yang Istrinya Seorang Polwan
Kabakamla dan Wakasal...
Kabakamla dan Wakasal Calon Kuat KSAL
Margono Djojohadikusumo...
Margono Djojohadikusumo Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional, YMPP Siapkan Naskah Akademik
Kabareskrim Pimpin Prosesi...
Kabareskrim Pimpin Prosesi Pemakaman Komjen Pol Purn Syafruddin Kambo di TMPN Kalibata
Mutasi TNI 31 Januari...
Mutasi TNI 31 Januari 2025, 7 Pati AL Digeser Jadi Staf Khusus KSAL Ali
Dua Nama Menjadi Calon...
Dua Nama Menjadi Calon Kuat KSAL, Legislator Ini Memberikan Analisisnya
Mantan KSAL: Laksdya...
Mantan KSAL: Laksdya TNI Erwin Aldedharma Sosok Tepat Gantikan Laksmana Muhammad Ali
Rekomendasi
Cara Cek Layar iPhone...
Cara Cek Layar iPhone Terkena Shadow atau Dead Pixel, Ternyata Mudah
Profil Asilbek Aliev:...
Profil Asilbek Aliev: Mesin Gol Uzbekistan U-17 dan Top Skor Piala Asia U-17 2025
PTUN Kabulkan Gugatan...
PTUN Kabulkan Gugatan Perkumpulan Lyceum Kristen, SMAN 1 Kota Bandung Terancam Disita
Berita Terkini
Silaturahmi Sufmi Dasco...
Silaturahmi Sufmi Dasco ke Salim Segaf Al-Jufri Ditanggapi Positif
14 menit yang lalu
Rekomendasi Komnas HAM...
Rekomendasi Komnas HAM terkait Mantan Pemain Sirkus OCI: Tuntutan Diselesaikan secara Hukum
1 jam yang lalu
Saksi Sebut Uang Suap...
Saksi Sebut Uang Suap PAW Harun Masiku dari Hasto, Febri Diansyah: Kabar Burung
2 jam yang lalu
Ini Kata 6 Tokoh atas...
Ini Kata 6 Tokoh atas Polemik Ijazah Jokowi
3 jam yang lalu
Tahanan KPK Termasuk...
Tahanan KPK Termasuk Hasto Rayakan Paskah di Rutan Merah Putih
4 jam yang lalu
7 Jenderal Polisi Bintang...
7 Jenderal Polisi Bintang 2 Masuk Daftar Mutasi Polri April 2025, Ini Nama-namanya
4 jam yang lalu
Infografis
5 Negara BRICS Terkuat...
5 Negara BRICS Terkuat di Tahun 2025 Versi Global Fire Power
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved