Kemnaker Puji Dedikasi dan Loyalitas Tujuh Atnaker di Negara Penempatan

Sabtu, 14 Agustus 2021 - 10:16 WIB
loading...
Kemnaker Puji Dedikasi...
Sekretaris Jenderal Kemnaker Anwar Sanusi. (Dok: Kemnaker)
A A A
JAKARTA - Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) memberikan apresiasi kepada para tujuh Atase Ketenagakerjaan (Atnaker) yang telah memberikan dedikasi, loyalitas dan kinerja positif selama menjalankan tugas di negara penempatan. Pengalaman dan pengetahuan para Atnaker selama bertugas di negara penempatan, diharapkan dapat disumbangkan kepada unit-unit di lingkungan Kemnaker yang membutuhkan.

"Saya rasa banyak unit yang sangat membutuhkan informasi dan pengalaman para Atnaker ketika mengatasi isu ketenagakerjaan sebagai dasar-dasar untuk perbaikan kebijakan program maupun kegiatan yang dilakukan unit kerja di Kemnaker," ujar Sekretaris Jenderal Kemnaker Anwar Sanusi usai menerima tujuh Atnaker di ruang kerjanya di Kemnaker, Jakarta, Jumat (13/8/2021).

Dia meyakini para Atnaker yang telah mengabdi di negara penempatan akan menjadi tim baru dan akan memberikan darah segar bagi unit-unit di Kemnaker. Ke depan, Anwar ingin Kemnaker memiliki pola karir sistem yang sangat baku, menunjukkan adanya prestasi kerja atau kinerja dengan tingkat jabatan/promosi yang akan diemban/diberi mandat.

"Sehingga ini akan memacu siapapun untuk memotivasi diri agar bisa bekerja sebaik-baiknya," ucapnya.

Kepada Atnaker yang akan pindah tugas ke negara penempatan, Anwar Sanusi berpesan agar meneruskan kebaikan-kebaikan dan kebijakan yang dilakukan Atnaker sebelumnya. "Karena mereka pernah memiliki pengalaman sebelumnya sebagai Atase, dia akan bisa berkarya lagi lebih baik berdasarkan pengelaman-pengalaman yang pernah dilakukan sebelumnya, " katanya.

Ketujuh Atnaker yang diterima Anwar Sanusi yakni Atnaker Riyadh, Arab Saudi, Sa'dullah, Decky Haedar Ulum (KBRI Abu Dhabi, Uni Emirat Arab), Budhi Hidayat Laksana (KBRI Kuala Lumpur, Malaysia), Budi Wikaningtyas (KBRI Bandar Seri Begawan, Brunei Darussalam), Alamsyah (KBRI Kuwait) dan Rosinna Manullang (KBRI Seoul, Republik Korea) dan Hadi Suseno (KBRI Amman, Jordania).

Dua Atnaker yakni Suseno Hadi dan Alamsyah akan pindah tugas ke KBRI Riyadh, Arab Saudi dan Alamsyah menempati posisi baru di KBRI Abu Dhabi, UEA.

Suseno Hadi pun memberikan apresiasi atas kepercayaan dan perhatian Kemnaker untuk kembali menjadi Atnaker di Riyadh, Arab Saudi. Ia mengaku siap memberikan kontribusi positif bagi bangsa di negara penempatan baru di Riyadh, Arab Saudi.

"Kami berkomitmen untuk terus bisa berkontribusi yang terbaik pada Kementerian baik saat bertugas di perwakilan maupun setelah kembali lagi ke tanah air," ujarnya.

Sementara Sa'dullah mengucapkan selamat menjalankan tugas kepada Suseno Hadi sebagai pengganti dirinya sebagai Atnaker di Riyadh. "Selamat melanjutkan tugas-tugas yang belum terselesaikan selama kami menjalankan tugas. Kami akan siap bekerja sama dan membantunya," katanya. CM
(srf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Investor Minat Sewa...
Investor Minat Sewa Aset Sritex, Menaker: Dalam Pendataan Siapa yang Siap Bekerja
Menaker: Buruh Sritex...
Menaker: Buruh Sritex yang di-PHK Akan Dipekerjakan Lagi dalam 2 Minggu ke Depan
Kemnaker Jamin Buruh...
Kemnaker Jamin Buruh Sritex Dapat Pesangon dan JKP
Politikus Gerindra Immanuel...
Politikus Gerindra Immanuel Ebenezer Ditunjuk Jadi Wamenaker
DPR Minta Kemenkes dan...
DPR Minta Kemenkes dan Kemnaker Turun Tangan Atasi Larangan Jilbab di RS Medistra
Laporkan Kemnaker ke...
Laporkan Kemnaker ke Ombudsman, FKPMI Singgung SPSK Pekerja Migran ke Arab Saudi
Dugaan Korupsi Sistem...
Dugaan Korupsi Sistem Proteksi TKI di Kemnaker, KPK Tahan Tersangka dari Pihak Swasta
Kasus Korupsi Sistem...
Kasus Korupsi Sistem Proteksi TKI di Kemnaker, KPK: Negara Rugi Rp17,6 Miliar
KPK Umumkan 3 Tersangka...
KPK Umumkan 3 Tersangka Korupsi Pengadaan Sistem Proteksi Perlindungan TKI di Kemnaker
Rekomendasi
Bacaan Zikir Wanita...
Bacaan Zikir Wanita Haid di Bulan Ramadan
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
Ini 5 Fakultas/Sekolah...
Ini 5 Fakultas/Sekolah ITB dengan Keketatan Tertinggi pada SNBT 2025, Tertarik?
Berita Terkini
Eksepsi Ditolak, Tom...
Eksepsi Ditolak, Tom Lembong: Kami Hormati Putusan Majelis Hakim
4 menit yang lalu
Presiden Bakal Umumkan...
Presiden Bakal Umumkan Tunjangan Guru ASN Langsung ke Rekening
1 jam yang lalu
Menkomdigi Sebut Status...
Menkomdigi Sebut Status Seskab Berlandaskan Kewenangan Konstitusional
2 jam yang lalu
Ahok Penuhi Panggilan...
Ahok Penuhi Panggilan Kejagung: Apa yang Saya Tahu Akan Saya Sampaikan!
2 jam yang lalu
Daftar Lengkap 10 Kapolda...
Daftar Lengkap 10 Kapolda Baru pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Mutasi Polri Maret 2025:...
Mutasi Polri Maret 2025: Irjen Rusdi Hartono Jabat Kapolda Sulsel, Brigjen Mardiyono Kapolda Bengkulu
3 jam yang lalu
Infografis
Musuh-musuh Utama AS...
Musuh-musuh Utama AS dan NATO akan Gelar Latihan Perang
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved