Duet Anies-AHY Berkibar di Survei, PKS: Keduanya Figur Muda dan Berpotensi

Kamis, 05 Agustus 2021 - 09:49 WIB
loading...
Duet Anies-AHY Berkibar...
Anies Baswedan dan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Foto/Dok SINDOnews
A A A
JAKARTA - Elektabilitas duet Anies Baswedan-Agus Harimurti Yudhoyono atau Anies-AHY berada di posisi teratas sebagai pasangan calon presiden dan calon wakil presiden berdasarkan simulasi yang digelar Indostrategic baru-baru ini. Lalu, bagaimana tanggapan internal Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ?

"Keduanya figur muda dan berpotensi," ujar Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera kepada SINDOnews, Kamis (5/8/2021).

Mardani mengatakan, PKS mendukung semua calon mengeluarkan kemampuan terbaiknya melayani masyarakat. Apalagi, lanjut dia di masa pandemi Covid-19 sekarang ini. "Mas Anies dekat dengan PKS. Mas AHY selalu jaga silaturahim dengan PKS," ungkap Mardani.



Namun, kata Mardani, PKS untuk saat ini fokus melayani masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19. "Dengan komando Dr Salim, Ketua Majelis Syura PKS, kami diminta gaspol melayani masyarakat dan belum membahas masalah pilpres," pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya, duet Anies-AHY berpotensi menang Pilpres 2024 . Pasangan Gubernur DKI Jakarta dan Ketua Umum Partai Demokrat tersebut disimulasikan Lembaga Survei Indostrategic, dan elektabilitasnya berada di atas pasangan lainnya. "Paling tinggi Anies Baswedan-AHY 20,25 persen," kata Direktur Eksekutif Indostrategic Khoirul Umam dalam paparannya, Selasa (3/8/2021).

Sementara, di posisi kedua terdapat pasangan Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto dengan Ketua DPR Puan Maharani . Elektabilitas pasangan ini sebesar 14,65 persen.
(zik)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
LSI Denny JA: Indeks...
LSI Denny JA: Indeks Tata Kelola Indonesia Masih Tertinggal
Kuliah Umum di Seskoad,...
Kuliah Umum di Seskoad, AHY: Ancaman Terhadap Infrastruktur Penting Nasional Harus Diantisipasi
3 Fakta Gerakan Rakyat,...
3 Fakta Gerakan Rakyat, Ormas yang Jadikan Anies Baswedan Simbol dan Tokoh Panutan
Soroti Potensi Konflik,...
Soroti Potensi Konflik, Rahmat Saleh Ingatkan Anggaran Pengamanan PSU Pilkada
Partai Perindo dan Demokrat...
Partai Perindo dan Demokrat Siap Kolaborasi Dukung Pemerintahan Prabowo
Andi Yuslim Patawari...
Andi Yuslim Patawari (AYP): Demokrat dengan Perindo Miliki DNA Sama, Nasionalis dan Dipimpin Anak Muda
Kelakar Prabowo ke Gibran...
Kelakar Prabowo ke Gibran dan AHY: Sekarang Duduk Berdampingan, Nanti Bisa Bersaing
Survei Median: Mayoritas...
Survei Median: Mayoritas Publik Dukung Tagar #KaburAjaDulu, Ini Alasannya
AHY Optimistis Demokrat...
AHY Optimistis Demokrat Makin Kuat di Pemerintahan, Siap Bangkit 5 Tahun ke Depan
Rekomendasi
Ini 5 Fakultas/Sekolah...
Ini 5 Fakultas/Sekolah ITB dengan Keketatan Tertinggi pada SNBT 2025, Tertarik?
Bacaan Zikir Wanita...
Bacaan Zikir Wanita Haid di Bulan Ramadan
Putri Nabila Meminta...
Putri Nabila Meminta Maaf pada Mantan Kekasih di Lagu Maaf
Berita Terkini
Eksepsi Ditolak, Tom...
Eksepsi Ditolak, Tom Lembong: Kami Hormati Putusan Majelis Hakim
3 menit yang lalu
Presiden Bakal Umumkan...
Presiden Bakal Umumkan Tunjangan Guru ASN Langsung ke Rekening
1 jam yang lalu
Menkomdigi Sebut Status...
Menkomdigi Sebut Status Seskab Berlandaskan Kewenangan Konstitusional
2 jam yang lalu
Ahok Penuhi Panggilan...
Ahok Penuhi Panggilan Kejagung: Apa yang Saya Tahu Akan Saya Sampaikan!
2 jam yang lalu
Daftar Lengkap 10 Kapolda...
Daftar Lengkap 10 Kapolda Baru pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Mutasi Polri Maret 2025:...
Mutasi Polri Maret 2025: Irjen Rusdi Hartono Jabat Kapolda Sulsel, Brigjen Mardiyono Kapolda Bengkulu
3 jam yang lalu
Infografis
Musuh-musuh Utama AS...
Musuh-musuh Utama AS dan NATO akan Gelar Latihan Perang
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved