Buru 6 Anggota Ali Kalora Tersisa, Satgas Madago Raya Gelar Patroli Skala Besar

Kamis, 22 Juli 2021 - 11:33 WIB
loading...
Buru 6 Anggota Ali Kalora...
Satgas Madago Raya menggelar patroli berskala besar untuk menangkap enam anggota kelompok MIT yang tersisa. Foto/dok.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Satgas Madago Raya melakukan patroli skala besar di sejumlah wilayah Poso, untuk melakukan perburuan terhadap enam orang tersisa dari Kelompok Mujahidin Indonesia Timur (MIT) pimpinan Ali Kalora.

Wakasatgas Humas ops Madago Raya AKBP Bronto Budiyono mengungkapkan, patroli tersebut dilakukan di poskotis dan pospam rahwan (daerah rawan). Rombongan dipimpin oleh Kapolda Sulteng Irjen Polisi Abdul Rakhman Baso.

"Menuntaskan pencarian sisa DPO teroris Poso," kata Bronto kepada awak media melalui keterangan tertulisnya, Jakarta, Kamis (22/7/2021).

Menurut Bronto, patroli skala besar dilakukan untuk mempersempit ruang gerak DPO teroris Poso dan mencegah para simpatisan yang ingin memberikan suplai logistik atau bahan makanan. "Pasca-dilumpuhkannya tiga DPO teroris Poso dalam sepekan terakhir," ujar Bronto.



Bronto menerangkan, pasukan yang berada di pos juga diberikan motivasi, suplai logistik dan bahan makanan agar lebih bersemangat dalam bertugas guna menuntaskan sisa DPO teroris yang belum berkeingin untuk menyerahkan diri.

"Kekuatan logistik untuk pasukan yang berada di medan operasi perlu diperhatikan, karena itu adalah kunci keberhasilan dalam tugas operasi, tanpa logistik yang cukup mustahil operasi akan berhasil," ucap Bronto.

Hari pertama penyisiran dari wilayah Poso Pesisir, Poso Pesisir Selatan sampai dengan wilayah Lore Utara atau Napu. Rombongan kembali akan menyisir wilayah Napu atau Kecamatan Lore Utara sampai dengan wilayah Kabupaten Sigi.

Bronto mengultimatum kepada anggota MIT yang tersisa segera menyerahkan diri. Nantinya, kata Bronto, bakal diproses sesuai ketentuan hukum yang berlaku dan kembali kepangkuan NKRI.

"Serta masih ada kesempatan untuk bertobat, memperbaiki kesalahan dan berkumpul kembali dengan keluarga yang sudah lama merindukan kepulangan kalian," tutup Bronto.
(muh)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kronologi Baku Tembak...
Kronologi Baku Tembak Satgas Madago Raya yang Tewaskan 1 DPO Teroris Poso
Satgas Madago Raya Tembak...
Satgas Madago Raya Tembak Mati DPO Teroris Poso Ahmad Panjang alias Basir
Satgas Madago Raya Dikabarkan...
Satgas Madago Raya Dikabarkan Tangkap 1 DPO Teroris Poso
Sukses Tembak Mati Ali...
Sukses Tembak Mati Ali Kalora, Petinggi Densus 88 Ini Naik Pangkat
HUT ke-76 Brimob, Ini...
HUT ke-76 Brimob, Ini Pesan Kapolri untuk Satgas Madago Raya di Poso
Basri alias Bagong Napiter...
Basri alias Bagong Napiter Kelompok Poso Ucapkan Sumpah Setia kepada NKRI
Buru DPO MIT Poso, Operasi...
Buru DPO MIT Poso, Operasi Madago Raya Diperpanjang Sampai Akhir Tahun
Densus 88 Antiteror:...
Densus 88 Antiteror: Ali Kalora Ditembak saat Hendak Ambil Logistik
Polda Sulteng Berhasil...
Polda Sulteng Berhasil Tumpas Ali Kalora, Komisi III DPR Beri Apresiasi Tinggi
Rekomendasi
Mengapa AS Tidak Dapat...
Mengapa AS Tidak Dapat Menyelesaikan Masalah Perdamaian Ukraina dengan Tongkat Ajaib?
Profil Irjen Pol Herry...
Profil Irjen Pol Herry Heryawan, Pati Bintang Dua Polri yang Baru Dilantik Jadi Kapolda Riau
Tentara Israel dalam...
Tentara Israel dalam Posisi Terburuk untuk Kembali Berperang Melawan Hamas, Berikut 3 Penyebabnya
Berita Terkini
8 Pati Polri Dapat Promosi...
8 Pati Polri Dapat Promosi Jabatan Jadi Bintang 2 pada Mutasi Maret 2025, Ini Namanya
20 menit yang lalu
32 Perwira Intel Polri...
32 Perwira Intel Polri yang Masuk Daftar Mutasi Maret 2025, Inilah Daftarnya
3 jam yang lalu
Budi Gunawan: RUU TNI...
Budi Gunawan: RUU TNI Batasi Wewenang Militer di Instansi Sipil
8 jam yang lalu
Profil Dirdik Jampidsus...
Profil Dirdik Jampidsus Abdul Qohar, Ungkap Kasus Tom Lembong hingga Suap 3 Hakim PN Surabaya
8 jam yang lalu
Prabowo Diharapkan Jadi...
Prabowo Diharapkan Jadi Bapak Pemberantasan Korupsi Indonesia
8 jam yang lalu
Hasan Nasbi: RUU TNI...
Hasan Nasbi: RUU TNI Tak Terbukti Bangkitkan Dwifungsi ABRI
8 jam yang lalu
Infografis
Solidaritas Antar Anggota...
Solidaritas Antar Anggota Retak, Ini 3 Tanda Kehancuran NATO
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved