Kemenkes Deteksi 148 Kasus Mutasi COVID-19 dari VoC, 62 dari Varian Delta

Kamis, 17 Juni 2021 - 17:44 WIB
loading...
Kemenkes Deteksi 148...
Juru Bicara Kementerian Kesehatan (Kemenkes), dr Siti Nadia Tarmizi kembali mendeteksi ada 148 kasus mutasi COVID-19 yang masuk Variant of Concern (VoC) oleh WHO. Foto/BNPB
A A A
JAKARTA - Juru Bicara Kementerian Kesehatan (Kemenkes) , dr Siti Nadia Tarmizi kembali mendeteksi ada 148 kasus mutasi COVID-19 yang masuk Variant of Concern (VoC) oleh World Health Organization (WHO).

“Jadi sampai saat ini, kita mendeteksi ada 148 ya varian yang kita anggap ataupun yang sudah dikategorikan oleh WHO sebagai varian yang diwaspadai ya. Artinya sudah terbukti bahwa bisa meningkatkan kecepatan penularan di dalam masyarakat dan meningkatkan keparahan penyakit,” ujar Nadia dalam dialog di Trijaya FM, Kamis (17/6/2021).

Nadia mengatakan bahwa sebanyak 47 dari 148 kasus tersebut memiliki riwayat perjalanan ke luar negeri. Sementara sisanya sudah menyebar akibat transmisi lokal. “Nah, kita ketahui juga dari 148 itu, 47 yang memiliki riwayat perjalanan ke luar negeri. Sisanya itu sifatnya adalah transmisi lokal,” katanya.

Dari 148 kasus mutasi tersebut, Nadia mengatakan bahwa 62 kasus di antaranya adalah mengandung varian B1617 atau varian Delta paling banyak ditemukan di Kudus.

“Dan kebetulan paling banyak ini, tadi yang sudah kita diskusikan terus-menerus adalah varian di Kudus yang terakhir itu ada 62 kasus yang positif mengandung varian B1617 atau varian Delta,” kata Nadia.

Nadia mengungkapkan bahwa varian baru tersebut diketahui melalui metode whole genome sequencing. “Jadi kita tahu bahwa pemeriksaan varian baru ini kan melalui metode whole genome sequencing yang sifatnya adalah pengamatan atau surveilans yang jadi bukan pemeriksaan rutin. Dan ini sebenarnya suatu bentuk kewaspadaan,” paparnya.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pendekatan THR Bisa...
Pendekatan THR Bisa Jadi Alternatif Dalam Upaya Berhenti Merokok
100 Hari Kerja Prabowo-Gibran,...
100 Hari Kerja Prabowo-Gibran, Kemendikdasmen Peringkat 2 Kementerian Paling Memuaskan
Program Tes Kesehatan...
Program Tes Kesehatan Gratis bagi Warga Ulang Tahun Dirilis Bulan Depan, Ini Syaratnya
Wabah Virus HMPV Merebak...
Wabah Virus HMPV Merebak di China, Kemenkes Imbau Masyarakat Waspada
Kemenkes Beri Penghargaan...
Kemenkes Beri Penghargaan Pelabuhan Sehat 2024 ke Pupuk Kaltim
Dua Kementerian Tekankan...
Dua Kementerian Tekankan Pentingnya Transformasi Digital
Hikmahanto Juwana: Adopsi...
Hikmahanto Juwana: Adopsi FCTC, Rancangan Permenkes Sarat Intervensi Asing
KPK Tahan Satu Tersangka...
KPK Tahan Satu Tersangka Kasus Pengadaan APD Kemenkes
Tingkatan Kompetensi...
Tingkatan Kompetensi Dokter Gigi, Ladokgi TNI AL Gelar Pelatihan Dental Implan
Rekomendasi
Mudik Gratis PLN Bersama...
Mudik Gratis PLN Bersama BUMN Dibuka, Begini Cara Daftarnya
Wakil Belgia Murka Para...
Wakil Belgia Murka Para Anggota Parlemen Eropa Tertawakan Genosida di Gaza
Marc Marquez Beri Semangat...
Marc Marquez Beri Semangat untuk Jorge Martin yang Cedera: Kami Merindukanmu di Lintasan!
Berita Terkini
Profil Brigjen Eko Hadi...
Profil Brigjen Eko Hadi Santoso, Jenderal Antiteror yang Menjabat Dirtipidnarkoba Bareskrim Polri
1 jam yang lalu
Ada Perluasan Cakupan...
Ada Perluasan Cakupan Operasi Militer Selain Perang di RUU TNI, Ini Saran Pengamat Militer
1 jam yang lalu
Di Depan Duta Besar...
Di Depan Duta Besar Tiongkok, Pimpinan Ormas Islam Kutuk Sindikat Oplosan BBM dan Dukung Danantara
1 jam yang lalu
Soal Imunitas Jaksa,...
Soal Imunitas Jaksa, Ketua BEM FH UBK: Bertentangan dengan Prinsip Kesetaraan
1 jam yang lalu
Dubes Tiongkok Bersama...
Dubes Tiongkok Bersama Para Pemimpin Ormas Islam Konsolidasikan Hubungan Indonesia-Tiongkok
1 jam yang lalu
Cegah Dehumanisasi,...
Cegah Dehumanisasi, Pengembangan Teknologi Harus Diperkuat Nilai Kehidupan Sosial
2 jam yang lalu
Infografis
Penyebab Kasus Covid-19...
Penyebab Kasus Covid-19 di Singapura dan Malaysia Melonjak
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved