Kisruh Haji 2021, PB HMI Minta Semua Pihak Duduk Bersama

Senin, 07 Juni 2021 - 17:27 WIB
loading...
Kisruh Haji 2021, PB...
PJ Ketua Umum PB HMI Abd. Muis Amiruddin meminta semua pihak duduk bersama terkait penyelanggaraan haji 2021. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Pengurus Besar Himpunan Mahasiswa Islam (PB HMI) menanggapi batalnya pemberangkatan jamaah haji Indonesia tahun ini sebagaimana disampaikan Menteri Agama (Menag), Yaqut Cholil Qoumas beberapa waktu lalu.

Salah satu alasannya, karena memang Kerajaan Arab Saudi hingga kini belum mengundang pemerintah Indonesia untuk membahas dan menandatangani nota kesepahaman tentang persiapan penyelenggaraan ibadah haji tahun 2021. Baca juga: Haji 2021 Batal, Ustaz Adi Hidayat: Sabar dan Berserah Diri kepada Allah

PJ Ketua Umum PB HMI Abd. Muis Amiruddin menyebut situasi ini adalah sesuatu yang seharusnya tidak terjadi kalau sejak awal sudah dibicarakan secara bersama-sama antarlembaga. “Kerajaan Arab Saudi sejak awalkan belum pernah mengundang Indonesia untuk penandatanganan nota kesepahaman tentang persiapan haji 2021, itu memang berarti bahwa Indonesia tahun ini belum diberi ruang untuk bicara Quota Haji tahun ini,” ujar dia melalui keterangan tertulisnya, Senin (7/6).

Muis mengatakan persiapan pemberangkatan itu biasanya melalui persiapan yang panjang, tidak hanya sekedar pemberangkatan tapi termasuk pemondokan, persiapan catering, persiapan vaksinasi dan lain-lain sebagainya. “Karena persiapannya panjang jadi mestinya sejak dulu sudah dikomunikasikan secara terbuka antar lembaga agar masyarakat juga bisa memberikan penilaian,” jelas dia.

Muis melanjutkan pernyataan Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad itu wajar-wajar saja karena memang Indonesia memang belum dapat kejelasan. Olehnya itu harusnya kerajaan Arab Saudi dalam hal ini otoritas haji harusnya sejak awal memberi kepastian kepada Indonesia. Jika tidak ada kejelasan seperti itu wajar saja akan mengundang berbagai opini. “Poinnya adalah setidaknya Kedubes Arab Saudi sudah memberi klarifikasi dan membuka ruang untuk berkomunikasi, tentu itu sisi positif dari pernyataan Bapak Sufmi Dasco,” tegas dia.

Muis menyarankan agar seluruh stakholders yang mengurusi Haji Indonesia termasuk Arab Saudi yang memiliki otoritas haji mestinya duduk bersama membicarakan ini dengan baik agar rakyat Indonesia mendapatkan kejelasan. “Buka komunikasi dengan segera antar lembaga, uraikan semua pandangan di sana hingga mendapatkan titik terang dan menguntungkan semua pihak,” pungkasnya.

Adapun Sufmi Dasco dalam keterangannya pekan lalu meminta otoritas arab Saudi segera memberi kepastian kuota haji.
(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Menag Nasaruddin Terima...
Menag Nasaruddin Terima Undangan Jadi Pembicara Kunci di Vatikan 3 Jam sebelum Paus Fransiskus Wafat
Kunjungan Resmi Prabowo,...
Kunjungan Resmi Prabowo, Mentan dan Menag Sudah Tiba di Yordania
Dihadiri Prabowo-Gibran,...
Dihadiri Prabowo-Gibran, Ini Jadwal Pelaksanaan Salat Idulfitri 1446 H di Masjid Istiqlal
Idulfitri 1446 H, Menag:...
Idulfitri 1446 H, Menag: Momentum Tingkatkan Sinergi dan Cegah Korupsi
Koordinator Aksi Fitnah...
Koordinator Aksi Fitnah Menteri Agama Minta Maaf, Akui Aksinya Tidak Benar
6 Jemaah Umrah Indonesia...
6 Jemaah Umrah Indonesia Tewas dalam Kecelakaan Bus di Saudi, Ini Kata Menag
Libatkan 365 Kaligrafer,...
Libatkan 365 Kaligrafer, Kemenag Raih Dua Rekor MURI Penulisan Mushaf Nusantara
Menag Nasaruddin Umar:...
Menag Nasaruddin Umar: Kemajuan Teknologi Ungkap Kebenaran Ilmiah Al-Qur'an
Polemik RUU TNI, Ini...
Polemik RUU TNI, Ini Kekhawatiran Wasekjen PB HMI jika Disahkan
Rekomendasi
Realisasi Investasi...
Realisasi Investasi Kuartal I/2025 Capai Rp465,2 Triliun, Rosan: Sesuai Target
Pramono Anung Kaget...
Pramono Anung Kaget Pelamar PPSU Membeludak Lebih dari 7.000 Orang
Pegawai Rumah Sakit...
Pegawai Rumah Sakit Jiwa di Kalbar Disiram Air Keras Orang Tak Dikenal
Berita Terkini
Laporkan Ahmad Dhani...
Laporkan Ahmad Dhani ke Bareskrim, Rayen Pono Bawa 3 Bukti
3 jam yang lalu
Ahmad Dhani Dilaporkan...
Ahmad Dhani Dilaporkan ke Bareskrim terkait Dugaan Penghinaan Marga
4 jam yang lalu
Prabowo Perintahkan...
Prabowo Perintahkan Menteri Rapatkan Barisan, Cak Imin Sangkal terkait Pemilu 2029
4 jam yang lalu
Revisi UU LLAJ Dinilai...
Revisi UU LLAJ Dinilai Bisa Jadi Solusi Tertibkan Truk ODOL
4 jam yang lalu
Presiden Prabowo dan...
Presiden Prabowo dan Mentan Amran Pimpin Tanam Padi Serentak di 14 Provinsi
5 jam yang lalu
MA Mutasi 199 Hakim,...
MA Mutasi 199 Hakim, KY Siap Beri Masukan terkait Hakim-hakim Berintegritas
5 jam yang lalu
Infografis
Qatar, UEA, dan Israel...
Qatar, UEA, dan Israel Gelar Latihan Militer Bersama
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved