Tak Lagi di BNPB, Doni Monardo Mau Kemana?

Selasa, 25 Mei 2021 - 19:17 WIB
loading...
Tak Lagi di BNPB, Doni...
Mantan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letjen TNI Doni Monardo. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Letjen TNI Doni Monardo tidak lagi menjabat Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB). Posisinya digantikan Letjen TNI Ganip Warsito. Sebagai perwira TNI, Doni Monardo akan memasuki masa pensiun pada 1 Juni mendatang.

Direktur IndoStrategi Research and Consulting, Arif Nurul Imam menilai pemberhentian Doni Monardo dari BNPB karena akan memasuki pensiun merupakan hal biasa. "Karena sudah pensiun maka diganti dengan pejabat baru yang belum pensiun," kata Arif kepada SINDOnews, Selasa (25/2/2021).

Terkait dengan posisi Doni Monardo setelah tidak lagi menjabat BNPB, menurut Arief tidak tertutup peluang mendapakan jabatan baru, semisal duta besar atau bisa juga masuk dalam dunia politik.

"Terkait setelah pensiun akan disiapkan dengan jabatan lain atau tidak tentu sangat bergantung. Tapi biasanya para pejabat demikian mendapat jabatan lagi sebagai bentuk penghargaan seperti sebagai duta besar. Atau bisa jadi Doni Monardo justru kemudian masuk di politik praktis," tutur Arif.

Sementara itu, Direktur Eksekutif Indonesia Political Review (IPR), Ujang Komarudin menilai Doni memiliki peluang untuk mendapatkan jabatan baru. Tapi itu semua bergantung kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi).

"Tergantung Presiden, biasanya sih akan didubeskan atau dijadikan dubes. Karena dubes itu isinya salah satunya dari pejabat-pejabat yang sudah pensiun. Sebagai penghargaan sebelumnya yang sudah mengabdi untuk negara. Atau bisa juga disimpan di Komisaris independen BUMN.
Namun semuanya tergantung presiden," tutur Ujang.
(dam)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1819 seconds (0.1#10.140)