Mau Menyeberang dari Sumatera ke Jawa Wajib Tes Rapid Antigen

Minggu, 23 Mei 2021 - 03:30 WIB
loading...
Mau Menyeberang dari...
Menhub Budi Karya Sumadi saat meninjau sejumlah lokasi pelaksaan rapid tes antigen di Lampung dan di Pelabuhan Bakauheni, Sabtu (22/5/2021). FOTO/IST
A A A
JAKARTA - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengingatkan kepada masyarakat yang melakukan perjalanan dari Sumatera ke Jawa menggunakan angkutan penyeberangan wajib melakukan tes rapid antigen .

"Kami mohon kepada jajaran Pemprov Lampung dan Satgas Khusus Covid-19 Lampung yang diketuai Kapolda untuk terus melakukan pengawasan agar tidak ada yang lolos pemeriksaan," kata Menhub saat melakukan peninjauan ke sejumlah lokasi pelaksaan rapid tes antigen di Lampung dan di Pelabuhan Bakauheni, Sabtu (22/5/2021).

Menhub mengimbau agar masyarakat bisa melakukan tes secara mandiri dari kota asal agar tidak perlu mengantre melakukan tes di sejumlah titik pemeriksaan dan menghindari penumpukan penumpang di Pelabuhan Bakauheni.

Baca juga: Seratusan Pemudik Diswab Antigen saat Tiba di Terminal Kalideres, 4 Positif Covid-19

Pada Sabtu (22/5/2021) kemarin, Menhub bersama Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Doni Monardo melakukan perjalanan dengan bus dari Palembang ke Bakauheni untuk mengecek pelaksanaan tes Covid-19 di sejumlah lokasi yang tersebar dari Lampung hingga Pelabuhan Bakauheni berjalan dengan baik. Hal ini dilakukan guna memastikan para penumpang yang menyeberang dari Pelabuhan Bakauheni sudah dipastikan dalam kondisi sehat dan bebas Covid-19.

Dalam perjalanannya, Menhub sempat mengunjungi titik pengecekan yang berada di Rest Area KM 87 B Tol Trans Sumatera Kayuagung-Bakauheni & di Pelabuhan Penyeberangan Bakauheni.

Untuk mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pasca Lebaran dari Sumatera ke Jawa dan adanya peningkatan kasus positif di Sumatera yang berpotensi memicu penularan Covid-19, Pemerintah telah membentuk Satgas Khusus Provinsi Lampung yang dikomandoi oleh Kapolda Lampung untuk memastikan masyarakat yang akan menyeberang sudah melakukan tes rapid antigen.

Baca juga: Cegah COVID-19, Rumah Para Pemudik Dipasang Stiker

Tercatat, ada tujuh titik pengecekan tes rapid antigen di Lampung dan Bakauheni yaitu di Pos Rest Area KM 172 B, Pos Rest Area KM 87 B, Pos Rest Area KM 20 B, Pos Pelabuhan Bandar Bakau, Pos Pelabuhan Bandar Bakau Jaya, Pos Simpang Hatta, dan Begadang IV.

"Saya sangat berterima kasih kepada Satgas khusus dan Pemda karena sudah melaksanakan kegiatan pengecekan kesehatan, karena ini wajib dilakukan di penyeberangan. Dari kalkulasi 400.000 orang yang sudah menyeberang ke Sumatera, kira-kira baru sekitar 33.000 yang kembali. Untuk itu memang harus ada upaya yang lebih dari kita untuk memastikan mereka melakukan tes rapid antigen," tutur Menhub.

Sementara itu, Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Doni Monardo menyampaikan, sampai 22 Mei 2021, ada sebanyak 37.931 orang yang dilakukan tes rapid antigen di 7 (tujuh) titik pengecekan tersebut. Hasilnya sebanyak 338 orang dinyatakan positif dan langsung dibawa ke tempat isolasi yang telah disediakan oleh Satgas Khusus Provinsi Lampung.

"Selama melakukan pemeriksaan, kita sudah bisa menemukan 338 orang yang positif. Artinya apa? kalau 338 orang ini lolos masuk ke wilayah Pulau Jawa maka dampaknya akan mudah sekali memberikan penularan kepada warga lainnya. Jadi sekali lagi kami, memberikan apresiasi yang luar biasa kepada seluruh unsur Satgas baik dari Polri, TNI, Kemenhub, KKP, tenaga kesehatan, dan semuanya yang telah bekerja keras," kata Doni.

Berdasarkan data PT ASDP Ferry Indonesia, pada 22 Mei 2021, dari total sekitar 420.000 orang yang menyeberang dari Merak ke Bakauheni mulai 22 April hingga 14 Mei 2021, jumlah orang yang kembali dari Sumatera baru sekitar 138.066 orang atau sekitar 33%.

Setelah masa peniadaan mudik berakhir, Pelabuhan Bakauheni sudah mengoperasikan secara penuh 7 dermaga dengan jumlah kapal yang beroperasi per hari sebanyak 32 kapal. Pada Selasa (18/5/2021) kemarin, terjadi puncak pergerakan penumpang di Bakauheni yang mencapai 33.000 penumpang. Dan pada Rabu dan Kamis (19-20/5/2021 ) tercatat sekitar 30.000 penumpang per hari yang menyeberang dari Sumatera ke Jawa.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Mudik Lebaran 2025 Berjalan...
Mudik Lebaran 2025 Berjalan Aman dan Lancar, Prabowo Apresiasi Kapolri hingga Menhub
Menhub Pastikan Arus...
Menhub Pastikan Arus Balik Lebaran Lancar Jelang One Way Nasional
Deretan Kapolda di Pulau...
Deretan Kapolda di Pulau Jawa, Nomor 4 Anggotanya Diduga Intimidasi Band Sukatani
Dua Dekade Pusat Studi...
Dua Dekade Pusat Studi Al-Qur'an, Program Cari Ustad Berkeliling Masjid di Pulau Jawa
Presiden dan Menhub...
Presiden dan Menhub Didesak Segera Atasi Darurat Keselamatan Transportasi Darat
Menteri PAN Kian Banyak,...
Menteri PAN Kian Banyak, Men-KKP, Menhub, dan Mendag Resmi Masuk Pengurus Partai
Daftar Panglima Kodam...
Daftar Panglima Kodam Aktif di Pulau Jawa, Terbaru Mayjen TNI Dadang Arif Abdurahman
Daftar Pangdam yang...
Daftar Pangdam yang Bertugas di Pulau Jawa, Terbaru Mayjen TNI Dadang Arif Abdurahman
Daftar 14 Korem di Pulau...
Daftar 14 Korem di Pulau Jawa, Lengkap dengan Lokasi dan Tipe
Rekomendasi
Pramono Anung Kaget...
Pramono Anung Kaget Pelamar PPSU Membeludak Lebih dari 7.000 Orang
Terungkap! Sheikh Zayed...
Terungkap! Sheikh Zayed Pernah Ragukan AS Akan Lindungi Pemimpin Arab saat Krisis
Diselimuti Jutaan Telur...
Diselimuti Jutaan Telur Raksasa, Gunung Berapi Bawah Laut Purba Ditemukan
Berita Terkini
Jebolan Sepa dan Akpol...
Jebolan Sepa dan Akpol 1993 Tembus Bintang 3 Polri, Nomor 1 Wakil Kepala BSSN
1 jam yang lalu
Laporkan Ahmad Dhani...
Laporkan Ahmad Dhani ke Bareskrim, Rayen Pono Bawa 3 Bukti
6 jam yang lalu
Ahmad Dhani Dilaporkan...
Ahmad Dhani Dilaporkan ke Bareskrim terkait Dugaan Penghinaan Marga
6 jam yang lalu
Prabowo Perintahkan...
Prabowo Perintahkan Menteri Rapatkan Barisan, Cak Imin Sangkal terkait Pemilu 2029
7 jam yang lalu
Revisi UU LLAJ Dinilai...
Revisi UU LLAJ Dinilai Bisa Jadi Solusi Tertibkan Truk ODOL
7 jam yang lalu
Presiden Prabowo dan...
Presiden Prabowo dan Mentan Amran Pimpin Tanam Padi Serentak di 14 Provinsi
7 jam yang lalu
Infografis
Serahkan Kendali ke...
Serahkan Kendali ke Uni Eropa, Israel Mundur dari Perlintasan Rafah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved