Banyak Kota Kewalahan Urus Sampah, La Nyalla Sebut PSEL Benowo Bisa Jadi Contoh

Kamis, 06 Mei 2021 - 16:30 WIB
loading...
Banyak Kota Kewalahan...
Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD), AA La Nyalla Mahmud Mattalitti. Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) La Nyalla Mahmud Mattalitti menilai pengolah sampah energi listrik (PSEL) yang diresmikan Presiden Joko Widodo di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Benowo , Surabaya bisa menjadi contoh bagi daerah lain.

PSEL Benowo adalah instalasi pengolahan sampah terbesar menjadi listrik yang pertama di Indonesia. PSEL juga bisa menjadi proyek percontohan atau pilot project proyek strategis nasional.

La Nyalla menilai PSEL Benowo adalah investasi yang bermanfaat besar. "PSEL ini menjadi contoh untuk daerah lain. Untuk itu pemda-pemda yang memiliki produksi sampah yang tinggi dapat observasi ke Surabaya mempelajari lebih dalam proses PSEL ini," katanya, Kamis (6/5/2021).

Dia mengungkapkan banyak kota-kota besar di Indonesia yang disibukkan dengan urusan sampah. Sebab jumlahnya terus bertambah namun tak sebanding dengan kapasitas penampungan dan pengolahan sampah.

Berdasarkan data Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), pada tahun 2020 total produksi sampah nasional telah mencapai 67,8 juta ton. Artinya, ada sekitar 185.753 ton sampah setiap harinya dihasilkan oleh 270 juta penduduk.

Oleh karena itu, kata La Nyalla, keberadaan PSEL ini memiliki dua manfaat. Selain sebagai solusi permasalahan sampah juga produksi sumber energi listrik yang bisa menambah pasokan listrik di daerah tersebut.

"Teknologinya pun ramah lingkungan,” tandasnya.

Tidak hanya itu, dia juga menyoroti sistem kerja sama dengan swasta dalam pengembangan PSEL.
Dia menilai konsep Pemkot Surabaya dan PT Sumber Organik yang bekerja sama dengan PLN sangat menguntungkan. PSEL dibangun dengan konsep kerja sama "Bangun Guna Serah" (Built Operate and Transfer). Durasinya selama 20 tahun.

La Nyalla juga yakin kehadiran PSEL Benowo akan membuka juga lapangan kerja baru seperti pemilahan sampah sebagai sumber bahan baku. Terlebih jumlah sampah yang dihasilkan Pemkot Surabaya sebesar 1.500 ton per hari.

Pembangunan PSEL Benowo dimulai tahun 2012. Pemkot Surabaya bekerja sama dengan PT Sumber Organik (SO) mengolah sampah menjadi listrik menggunakan metode Landfill Gas Power Plant yang mampu menghasilkan energi listrik 2 Megawatt dari 600 ton sampah per hari.

Pada tahun 2015, kerja sama berkembang dengan menggunakan metode Gasification Power Plant. Hingga kini PSEL sudah mulai menghasilkan listrik 9 Megawatt dari setiap 1.000 ton sampah per hari.
(dam)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
KPK Sebut KONI Jawa...
KPK Sebut KONI Jawa Timur Terima Dana Hibah dari APBD
Pakar Hukum Nilai Kasus...
Pakar Hukum Nilai Kasus Hukum La Nyalla Terkesan Dipaksakan
Cegah Persepsi Negatif,...
Cegah Persepsi Negatif, KPK Diminta Transparan Terkait Penggeledahan Rumah La Nyalla
KPK Geledah Kantor KONI...
KPK Geledah Kantor KONI Jatim terkait Kasus Dana Hibah Pokmas
La Nyalla Pertanyakan...
La Nyalla Pertanyakan Penggeledahan KPK di Rumahnya
Ketua DPD Tekankan Pentingnya...
Ketua DPD Tekankan Pentingnya Kerja Sama Bareng Ombudsman
3 Anggota DPD Termuda...
3 Anggota DPD Termuda Periode 2024-2029, 2 di Antaranya Lulusan Kedokteran
Istimewanya FGD Penguatan...
Istimewanya FGD Penguatan Peran DPD di Yogyakarta
Ketua DPD La Nyalla...
Ketua DPD La Nyalla Kembali Duduki Kursi Senator, Agus Rahardjo Gagal Lolos
Rekomendasi
Sutiyoso dan Cak Lontong...
Sutiyoso dan Cak Lontong Diangkat Jadi Komisaris Ancol
Putin dan Netanyahu...
Putin dan Netanyahu Absen di Pemakaman Paus Fransiskus, Beijing Tetap Bungkam, Kenapa?
DAmandita Sentul Tawarkan...
D'Amandita Sentul Tawarkan Rumah Smart Living Pure Nature Rp700 Jutaan
Berita Terkini
Hanura Resmi Dukung...
Hanura Resmi Dukung Pemerintahan Prabowo Subianto
15 menit yang lalu
Antara Pragmatisme Hukum...
Antara Pragmatisme Hukum dan Pragmatisme Politik
49 menit yang lalu
Tegaskan Prabowo Presiden...
Tegaskan Prabowo Presiden Konstitusional, OSO: Kita Tahu Siapa yang Mengadu Domba
6 jam yang lalu
Buka Kornas Penyuluh...
Buka Kornas Penyuluh Pertanian, Mentan Pastikan PPL Wujudkan Swasembada Pangan
7 jam yang lalu
Hadiri Pelantikan Pengurus...
Hadiri Pelantikan Pengurus Partai Hanura, Sekjen Perindo: Kita Punya DNA yang Sama
7 jam yang lalu
Menakar Tuntutan Purnawirawan...
Menakar Tuntutan Purnawirawan TNI terhadap Gibran
8 jam yang lalu
Infografis
Makin Banyak Pejabat...
Makin Banyak Pejabat AS Yakin Israel Tak akan Bisa Hancurkan Hamas
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved