Bertemu Dubes Tiongkok, Ketua DPD RI Harap Vaksin Sinovac Bersertifikat WHO

Rabu, 28 April 2021 - 16:34 WIB
loading...
Bertemu Dubes Tiongkok,...
Ketua DPD RI menerima kunjungan Duta Besar Tiongkok untuk Indonesia Xiao Qian di Lantai 8 Gedung Parlemen Senayan, 28 April 2021.
A A A
JAKARTA - Pembahasan mengenai vaksin Sinovac mewarnai perbincangan Ketua DPD RI, AA LaNyalla Mahmud Mattalitti, saat menerima kunjungan Duta Besar Republik Rakyat Tiongkok, Xiao Qian, Rabu (28/4/2021).

Kedua pihak menginginkan agar kerja sama dua negara yang sudah terjalin erat selama ini lebih ditingkatkan, baik kerja sama bidang perdagangan, kesehatan, parlemen dan bidang lain.

Senator asal Jawa Timur yang didampingi beberapa senator lain, seperti Gusti Farid Hasan Aman, Bustami Zainudin, Yorrys Raweyai dan Wa Ode Rabia Al Adawia, menyampaikan apresiasinya kepada pemerintah Tiongkok yang memberikan 1,2 juta dosis vaksin Sinovac kepada Indonesia, Desember lalu.

Hanya saja, LaNyalla berharap vaksin Sinovac segera mendapatkan sertifikat dari WHO.

Bertemu Dubes Tiongkok, Ketua DPD RI Harap Vaksin Sinovac Bersertifikat WHO

“Karena belum bersertifikat WHO, kaum muslim Indonesia belum bisa melakukan ibadah umrah dan haji. Karena Sinovac yang disuntikkan ke sebagian besar rakyat Indonesia belum diakui organisasi kesehatan dunia itu. Harapan kita Sinovac segera tersertifikasi WHO sehingga tidak membuat jamaah Indonesia terganjal melaksanakan ibadah,” ujarnya.

Ketua Dewan Kehormatan Kadin Jawa Timur itu juga meminta pemerintah Tiongkok berkomitmen dalam mendukung Indonesia menjadi pusat produksi vaksin di Asia Tenggara.

Terlebih, sudah ada kesepakatan antara Menteri Luar Negeri Tiongkok Wang Yi dalam percakapan teleponnya dari Beijing dengan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi RI Luhut Binsar Panjaitan.

“Kita ingin Pemerintah Tiongkok memprioritaskan pemenuhan kebutuhan vaksin di Indonesia. Tidak menjual bahan vaksin ke negara Asia Tenggara lainnya. Hal ini sesuai kesepakatan kedua negara untuk menjadikan Indonesia sebagai tempat produksi dan distribusi vaksin di regional Asia,” katanya.

Bertemu Dubes Tiongkok, Ketua DPD RI Harap Vaksin Sinovac Bersertifikat WHO


Dari sisi perdagangan, LaNyalla menyoroti timpangnya neraca perdagangan kedua negara. Meskipun nilai ekspor Indonesia ke Tiongkok ada peningkatan, namun secara neraca masih lebih tinggi Tiongkok.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1388 seconds (0.1#10.140)