Hadapi Pandemi Corona, Jusuf Kalla Ajak Semua Masyarakat Bersatu

Rabu, 20 Mei 2020 - 17:03 WIB
loading...
Hadapi Pandemi Corona,...
Tokoh Nasional Jusuf Kalla (JK) mengajak semua masyarakat bersama dan bersatu untuk melawan pandemi virus Corona (COVID-19) yang saat ini tidak hanya melanda Indonesia tetapi seluruh dunia. Foto/SINDOphoto
A A A
JAKARTA - Memperingati Hari Kebangkitan Nasional, Tokoh Nasional Jusuf Kalla (JK) mengajak semua masyarakat bersama dan bersatu untuk melawan pandemi virus Corona ( COVID-19 ) yang saat ini tidak hanya melanda Indonesia tetapi seluruh dunia.

“Hari ini kita memperingati 112 tahun yang lalu dimana para pendiri bangsa ini para tokoh bangsa mengemukakan tentang kebangkitan kita dengan Budi Utomo. Artinya adalah hanya dengan bersatu kita bisa bangkit, itu artinya,” ujar JK dalam teleconference di Media Center Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19, Graha BNPB, Jakarta, Rabu (20/5/2020). (Baca juga: Muhammadiyah Tolak Berdamai dengan Covid-19)

“112 tahun sekarang kita mengalami masalah yang berbeda, kalau dulu bagaimana bangkit untuk merdeka, bagaimana untuk menjadi bangsa, sekarang bagaimana kita sebagai bangsa bangkit dari mengalami masalah musibah COVID-19 ini. Yang juga tentu juga bukan hanya masalah kita, masalah dunia, masalah seluruh bangsa, masalah kemanusiaan,” sambung JK.

JK mengatakan dalam menghadapi masalah Corona adalah sama dengan kebangkitan bangsa pada tahun 1908 yakni dibutuhkan persatuan. Karena tidak ada satu orang pun di muka bumi ini yang dapat menyelesaikannya sendiri.

“Tapi harus dengan bersama, harus dengan bersatu, dengan bersatu dalam disiplin, harus bersatu dalam upaya dan harus bersama untuk melawan Corona ini,” tegasnya.

Mantan Wakil Presiden RI ini juga mengajak untuk tidak saling menyalahkan. Menghadapi masalah Corona saat ini, katanya juga tidak bisa hanya prihatin kemudian terserah. “Kita tidak bisa bayangkan apabila bangsa ini tidak bersatu. Karena virus ini tidak mengenal bangsa, tidak mengenal orang, tidak mengenal jabatan, tidak mengenal usia dan tidak mengenal kedudukan.”

“Dia akan menyerang siapa saja yang terlena yang tidak waspada, yang tidak bersih dan tidak mau menaati aturan. Dia kan melibas dia akan menulari siapa saja,” imbuh JK.

Karena itulah, JK mengajak dalam semangat kebangkitan nasional saat ini harus menjadi semangat yang baru untuk keluar dari krisis akibat Corona. “Justru kita harus bersatu untuk bangsa ini keluar daripada masalah yang krisis kesehatan yang bisa menyebabkan kematian, sakit menyebabkan kematian. Akibatnya kemudian kepada ekonomi, kepada sosial. Yang dapat mencederai kehidupan kebangsaan kita. Apalagi kita belum lah menjadi bangsa yang maju, sama dengan bangsa lain baru kita menuju ke situ untuk menangani masalah ini,” papar JK. (Baca juga: Pelatihan Online di Kartu Prakerja Tidak Lebih Baik dari Konten Gratis Youtube)

Kemudian, kebangkitan apa yang dibutuhkan dalam menghadapi pandemi Corona saat ini? “Pertama, memahami bahwa virus ini berbahaya. Memahami bahwa virus ini dapat mencapai menular kepada siapa (saja). Memahami bahwa virus ini dapat mematikan orang-orang yang tidak mengikuti aturan yang tidak waspada dan tidak disiplin,” tegas JK.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
JK Nilai Program MBG...
JK Nilai Program MBG Perlu Dievaluasi, Pelaksanaan Diserahkan ke Daerah, Bukan BGN
Momen Anies Bukber di...
Momen Anies Bukber di Kediaman JK: Menyerap Kebijaksanaan dari Seorang Mentor
JK Temui Prabowo di...
JK Temui Prabowo di Istana, Bahas Ketahanan Pangan hingga Subsidi LPG
Baleg DPR Tak Pakai...
Baleg DPR Tak Pakai Singkatan PMI di RUU Pelindungan Pekerja Migran usai Jusuf Kalla Komplain ke KP2MI
Profil Agung Laksono,...
Profil Agung Laksono, Politikus Senior Golkar yang Berebut Kursi Ketua Umum PMI dengan Jusuf Kalla
Sudirman Said: Ketua...
Sudirman Said: Ketua PMI Versi Agung Laksono Ilegal
Dualisme Kepemimpinan...
Dualisme Kepemimpinan PMI, Komisi IX DPR: Organisasi Kemanusiaan Harus Zero Politik
Agung Laksono Enggak...
Agung Laksono Enggak Masalah Dilaporkan JK ke Polisi: Ini Kan Bukan Masalah Kriminal
Alasan Agung Laksono...
Alasan Agung Laksono Bikin Munas PMI Tandingan: Teman-teman Merasa Dipasung Aspirasinya
Rekomendasi
Tanjung Priok Lumpuh:...
Tanjung Priok Lumpuh: Sinyal Gawat Darurat Sistem Logistik Nasional
Imbas Macet Parah di...
Imbas Macet Parah di Tanjung Priok, Pelindo Berikan Kompensasi pada Sopir dan Pemilik Kargo
Mobil Polisi di Depok...
Mobil Polisi di Depok Dibakar Massa, Terungkap Otak Pelakunya Ketua Ormas
Berita Terkini
TNI Lahir dari Rahim...
TNI Lahir dari Rahim Rakyat, Jadikan Pilar Persatuan dan Pembangunan Bangsa
1 jam yang lalu
Waketum PSI: Menghormati...
Waketum PSI: Menghormati Presiden Sebelumnya adalah Tradisi Demokrasi
2 jam yang lalu
Menurunkan Prevalensi...
Menurunkan Prevalensi Stunting
2 jam yang lalu
Silaturahmi Itu Perintah...
Silaturahmi Itu Perintah Agama, Jubir PSI: Kok Malah Dicurigai?
2 jam yang lalu
Ridwan Kamil Ternyata...
Ridwan Kamil Ternyata Telah Laporkan Lisa Mariana ke Mabes Polri pada 11 April 2025
3 jam yang lalu
Saksikan Malam Ini di...
Saksikan Malam Ini di 30 Menit Bersama Kabinet Merah Putih Ngobrol Sehat dengan Menteri Kesehatan Bersama Desvita Bionda, Hanya di iNews
4 jam yang lalu
Infografis
Pentagon: China Bisa...
Pentagon: China Bisa Hancurkan Semua Kapal Induk AS dalam 20 Menit
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved