Infodemik Ancaman dalam Penanganan Pandemi COVID-19

Sabtu, 18 April 2020 - 18:46 WIB
loading...
Infodemik Ancaman dalam...
Pendiri Masyakat Anti Fitnah Indonesia (Mafindo), Harry Sufehmi mengatakan istilah infodemik sudah mengglobal karena turut memperburuk situasi pandemi COVID-19. Foto/BNPB
A A A
JAKARTA - Penanganan pandemi COVID-19 menghadapi banyak tantangan, salah satunya infodemik. Ini mengarah pada informasi yang berlebihan atau tidak benar akan sebuah masalah sehingga kemunculannya dapat mengganggu usaha pencarian solusi.

Pendiri Masyakat Anti Fitnah Indonesia (Mafindo), Harry Sufehmi mengatakan istilah infodemik sudah mengglobal karena turut memperburuk situasi pandemi COVID-19. "Infodemik tidak menolong situasi yang parah ini,” ujarnya dalam konferensi pers di Gedung Graha Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Jakarta, Sabtu (18/4/2020).

Dia mengungkapkan infodemik bisa menyebabkan jatuhnya korban nyawa karena informasi yang disampaikan salah. Misalnya, kalau terpapar COVID-19 tinggal dikasih bawang putih.

"Itu sebenarnya hoaks. Ada juga berbagai narasi yang menghasut dan bohong itu menimbulkan kepanikan di masyarakat," tandasnya.

Harry menuturkan para ulama sejak jaman dahulu telah menyusun ilmu hadist untuk melawan hoaks. Ini bisa digunakan untuk menangkal berbagai informasi bohong. Caranya, masyarakat harus berusaha mengetahui sumber, bunyi makna, dan pemahaman tentang isi informasi yang diterima.

Mafindo meminta masyarakat tidak mudah percaya pesan berantai di WhatsApp yang tidak jelas sumbernya. Hal yang sama berlaku terhadap konten atau berita yang beredar. Jika dianggap aneh, segera lakukan verifikasi.

"Kita anggap hoaks saja sampai terbukti sebaliknya jadi aman,” terangnya.

Data Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 ada sekitar 566 infodemik atau hoaks seputar COVID-19. Sementara itu, Mafindo menemukan 3.102 berita hoaks tentang COVID-19.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Polemik Ijazah Jokowi,...
Polemik Ijazah Jokowi, Sekjen GibranKu Bakal Bentuk Tim Advokasi
Politik Disinformasi...
Politik Disinformasi dan Gangguan Perhatian Kolektif
Makin Dekat dengan Masyarakat,...
Makin Dekat dengan Masyarakat, BIN Luncurkan Akun Medsos Resmi
Peneliti Maarif Institute...
Peneliti Maarif Institute Jadi Doktor Administrasi Publik Pertama di UMJ
Hoaks Marak di Medsos,...
Hoaks Marak di Medsos, Verrell Bramasta: Era Digital Seharusnya Perkuat Bangsa
TikTok Jadi Media Paling...
TikTok Jadi Media Paling Banyak Sebar Hoaks Pilkada 2024
APJII Beri Tips Hindari...
APJII Beri Tips Hindari Serangan Siber dan Cegah Hoaks Jelang Pilkada Serentak 2024
Jokowi Sebut Media Konvensional...
Jokowi Sebut Media Konvensional Mulai Terdesak: Yang Dominan adalah Media Sosial
Positif Covid-19, Atalia...
Positif Covid-19, Atalia Minta Doa Supaya Ridwan Kamil Tak Tertular
Rekomendasi
Momen Perwira Belanda...
Momen Perwira Belanda Ditembak di Bagian Mata oleh Pasukan Pangeran Diponegoro
Bacaan Surat Yasin,...
Bacaan Surat Yasin, Tahlil, dan Tahmid Lengkap Tulisan Arab, Latin hingga Terjemah
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan...
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan Bisa Menjerit saat Tersakiti
Berita Terkini
Serdik Sespimmen Polri...
Serdik Sespimmen Polri Sowan ke Solo, Bukti Nyata Kedekatan Polisi dan Jokowi?
44 menit yang lalu
MKD DPR Segera Panggil...
MKD DPR Segera Panggil Reyen Pono dan Ahmad Dhani Periksa Dugaan Penghinaan Marga
1 jam yang lalu
Kejari Jakpus Sita Dokumen...
Kejari Jakpus Sita Dokumen Terkait Korupsi PDNS dari 4 Lokasi
1 jam yang lalu
Gelar Diskusi Bersama...
Gelar Diskusi Bersama BIEN, Hanif: PKB Konsen Lindungi Masyarakat Terpinggirkan
1 jam yang lalu
Profil Kolonel Inf R...
Profil Kolonel Inf R Marlon I Silalahi, Peraih Adhi Makayasa yang Jadi Dansat 81 Kopassus
2 jam yang lalu
Bertemu Penasihat Khusus...
Bertemu Penasihat Khusus Presiden, Heikal: Program MBG Perkuat Pertahanan Nasional
2 jam yang lalu
Infografis
Negara NATO Ini Klaim...
Negara NATO Ini Klaim akan Diinvasi Rusia dalam Beberapa Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved