Dari Titik Inilah Peristiwa Tembak Mati 6 Anggota FPI Bermula

Senin, 14 Desember 2020 - 02:59 WIB
loading...
Dari Titik Inilah Peristiwa...
Bareskrim Mabes Polri melakukan rekonstruksi penembakan enam anggota Laskar Khusus Front Pembela Islam (FPI).Foto/SINDOnews/Nilakusuma
A A A
KARAWANG - Bareskrim Mabes Polri melakukan rekonstruksi penembakan enam anggota Laskar Khusus Front Pembela Islam (FPI) . Di lokasi pertama aparat kepolisian memperagakan 11 adegan.

Dalam adegan tersebut terungkap jika penembakan bermula dari Bundaran hotel Novotel. Saat itu anggota FPI menyerang mobil polisi dengan senjata tajam, kemudian terjadi saling tembak.

Dalam 11 adegan itu bermula ketika rombongan Habib Rizieq Shihab (HRS) sebanyak 10 mobil masuk Karawang melalui pintu tol Karawang Timur. Saat itu ada mobil petugas yang membuntuti. Ketika masuk Bundaran Hotel Novotel mobil petugas dipepet mobil Avanza silver berisi anggota FPI.

Usai mempet mobil petugas mobil Avanza langsung kabur. Namun tidak lama kemudian muncul chevrolet warna abu-abu langsung menghadang mobil petugas. (Baca: Rekonstruksi Penembakan 6 Anggota FPI di Empat Titik, Gerbang Tol Karawang Barat Ditutup)

Kemudian empat orang dari mobil Chevrolet itu keluar dengan senjata tajam dan langsung menyerang mobil polisi berkali -kali. Polisi merespons serangan empat orang anggota FPI dengan melepaskan tiga tembakan peringatan ke atas. Kemudian keempat anggota FPI langsung masuk mobil, namun tak lama kemudian dua orang kembali keluar dari mobil.

Keluar dari mobil dua orang itu langsung mengeluarkan senjata api dan menembak mobil petugas. Usai menembak mobil polisi, mobil chevrolet silver itu langsung kabur. Saat itu polisi langsung menembak mobil tersebut yang kabur ke arah tol Karawang Barat.

Pada TKP ke 2, ada 10 adegan yang diperagakan. Dalam adegan persis di jembatan Badami terjadi saling tembak, namun anggota FPI berhasil kabur masuk tol ke arah Cikampek. Polisi kemudian mengejar.
(hab)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1771 seconds (0.1#10.140)