DPR Pastikan Dana Calon Jamaah Haji Tak Digunakan untuk Wabah Corona

Kamis, 16 April 2020 - 11:44 WIB
loading...
DPR Pastikan Dana Calon...
Ketua Komisi VIII DPR Yandri Susanto memastikan dana calon jamaah untuk ibadah haji tidak akan dialokasikan untuk penanggulangan wabah virus Corona. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Ketua Komisi VIII DPR Yandri Susanto memastikan dana calon jamaah untuk ibadah haji tidak akan dialokasikan untuk penanggulangan wabah virus Corona (COVID-19). Hal ini ditegaskan dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) Komisi VIII DPR dengan Kementerian Agama (Kemenag) dan Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) pada Rabu, 15 April 2020 kemarin.

“Dalam rapat dengar pendapat bersama Dirjen Penyelenggara Haji dan Unrah (PHU) Kemenag dan Kepala Badan Pengelola Keuangan Haji. Kami tegaskan tidak benar dana para calon jamaah haji dipakai untuk penanggulangan wabah COVID-19,” kata Yandri kepada SINDOnews, Kamis (16/4/2020).

Yandri memastikan dana calon jamaah haji tersebut merupakan hak penuh dari para calon jamaah yang akan berangkat melaksanakan Rukun Islam ke-5 ke Tanah Suci. Tentu pihaknya juga berharap wabah ini segela berlalu sehingga, tahun ini ibadah haji bisa tetap diselenggarakan.

“Dana tersebut menjadi hak penuh para calon jamaah yang akan berangkat ke Tanah Suci dan doa kita semua semoga haji tahun ini tetap bisa berjalan normal,” ucap Wakil Ketua Umum DPP PAN itu.

Karena itu, legislator daerah pemilihan (Dapil) Banten II ini meminta kepada Kemenag untuk terus melalukan persiapan ibadah haji sebagaimana biasanya. “Mudah-mudahan wabah Corona cepat bisa diatasi dan tidak mengganggu pelaksanaan ibadah haji,” harap Yandri.
(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
BPKH Serahkan Uang Tunai...
BPKH Serahkan Uang Tunai untuk Living Cost Jemaah Haji 2025 Sebesar Rp3.187.500
Jelang Penutupan, 205.690...
Jelang Penutupan, 205.690 Jemaah Reguler Telah Lunasi Biaya Haji
Pimpinan Komisi VII...
Pimpinan Komisi VII Pertanyakan Sikap Kemenperin Tak Dukung Bali Bebas Sampah Plastik
Pengesahan RUU Perampasan...
Pengesahan RUU Perampasan Aset Tingkatkan Kepercayaan Publik Terhadap Pemberantasan Korupsi
Itjen Kemenag Raih 2...
Itjen Kemenag Raih 2 Apresiasi IKPA Tertinggi Semester II 2024 dari KPPN Jakarta IV
Pemerintah Tetapkan...
Pemerintah Tetapkan Lebaran 2025 Senin 31 Maret
Jadwal Sidang Isbat...
Jadwal Sidang Isbat Idulfitri 2025
Demo Ricuh Pecah, Polisi...
Demo Ricuh Pecah, Polisi Pukul Mundur Massa Aksi Tolak UU TNI
Demo Ricuh, Massa Aksi...
Demo Ricuh, Massa Aksi Tolak UU TNI Masuk ke Jalan Tol Depan Gedung DPR
Rekomendasi
Pangeran William Kemungkinan...
Pangeran William Kemungkinan Besar Jadi Raja Lebih Cepat, Transisi Kekuasaan Sudah Disiapkan
Pramugari Wings Air...
Pramugari Wings Air Laporkan Anggota DPRD Sumut ke Polisi Buntut Cekcok di Pesawat
Hingga Akhir Maret 2025,...
Hingga Akhir Maret 2025, MUF Catatkan Pembiayaan Baru Rp5,7 Triliun
Berita Terkini
Ikatan Wartawan Hukum...
Ikatan Wartawan Hukum Desak Hakim Tak Batasi Peliputan Sidang Hasto Kristiyanto
5 jam yang lalu
Kemhan: Pembelian Pesawat...
Kemhan: Pembelian Pesawat Tempur Canggih F-15EX Tunggu Kemenkeu
5 jam yang lalu
Hasto Tertawa Usai Jalani...
Hasto Tertawa Usai Jalani Sidang Perdana: Masih Belajar sebagai Terdakwa
5 jam yang lalu
Pesan Mardiono saat...
Pesan Mardiono saat Hadiri Pelantikan Gubernur Papua Pegunungan dan Bangka Belitung
6 jam yang lalu
Kejagung: Djuyamto Sempat...
Kejagung: Djuyamto Sempat Titip Tas Berisi HP dan Uang Dolar ke Satpam Pengadilan
7 jam yang lalu
Polemik Ijazah Jokowi,...
Polemik Ijazah Jokowi, Sekjen GibranKu Bakal Bentuk Tim Advokasi
7 jam yang lalu
Infografis
Arab Saudi Anjurkan...
Arab Saudi Anjurkan Calon Jamaah Haji Lakukan Vaksinasi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved