Karyawan Positif Corona, Kominfo Perpanjang WFH Hingga Pekan Depan

Minggu, 06 September 2020 - 18:28 WIB
loading...
Karyawan Positif Corona,...
Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Johnny G Plate kembali memperpanjang kebijakan penerapan bekerja dari rumah (WFH). Penutupan sementara itu berlaku hingga 11 September 2020. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) kembali memperpanjang kebijakan penerapan bekerja dari rumah (WFH). Penutupan sementara itu berlaku hingga 11 September 2020.

“Sahabatku sekalian, saya sekaligus ingin menggumumkan bahwa penutupan Kantor Pusat Kominfo diperpanjang sampai 11 September 2020 ini. Dan akan mulai bekerja lagi pada tanggal 14 September 2020. Selanjutnya akan kita terus evaluasi keadaannya,” kata Menkominfo Johnny G Plate dalam keterangan resminya, Minggu (6/9/2020).

Sejak 28 Agustus lalu, Kominfo telah menetapkan kebijakan WFH demi memutus penularan Covid-19 di lingkungan kantornya. Penerapan itu diambil menyusul teridentifikasinya beberapa karyawan positif terinfeksi virus Corona. Hingga hari ini, tercatat sebanyak 49 karyawan Kominfo dinyatakan positif. Sebanyak 18 orang telah sembuh dan tidak ada yang dilaporkan meninggal. (Baca juga: Bertambah 3.444 Kasus, Jumlah Suspek Covid-19 di Indonesia 89.701 Orang)

Johnny menilai, dengan melaksanakan semua hal itu menyatakan setiap sivitas kementerian akan memiliki kontribusi dalam pengendalian Covid-19 serta membantu tenaga kesehatan. “Dengan menjalankan kesemuanya di atas, kita sedang berkontribusi pada pengendalian Covid-19. Sekaligus menghargai kerja keras tenaga kesehatan di garis depan, yang sedang berjuang melawan pandemi Covid-19 ini,” ujar politikus Partai Nasdem tersebut. (Baca juga: Kominfo Berharap Legislasi DPR Mendukung Transformasi Digital)

Tak hanya itu, dia juga memberikan semangat kepada karyawan yang tengah menjalani pemulihan agar tidak lelah berjuang untuk sembuh dan berpesan agar tidak sungkan berkomunikasi bila memerlukan bantuan. “Saya menyampaikan simpati yang sangat mendalam kepada rekan-rekan Kominfo yang sedang dalam masa pemulihan dari Covid-19. Saya juga ingin mengingatkan bahwa anda tidak sendiri, saya dan jajaran pimpinan Kominfo ada persamaan dan sekalian, sehingga jangan sungkan menghubungi atasan atau kolega jika anda perlu bantuan,” tukasnya.

Selama penutupan sementara kantor pusat, Johnny menyatakan dirinya akan berkantor di rumah dinas Widya Chandra dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat. “Saya sendiri setiap hari tetap berkantor di rumah dinas Widya Chandra. Dengan penerapan protokol kesehatan yang sangat ketat. Dibantu oleh para staf yang juga disiplin melaksanakan protokol kesehatan Covid-19,” jelas dia.
(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Mitigasi Inklusif Kolaboratif...
Mitigasi Inklusif Kolaboratif Organisasi Jadi Model Ideal Hadapi Bencana Non Alam Pandemi
3 Orang Jadi Tersangka,...
3 Orang Jadi Tersangka, Kasus Pengadaan APD Covid-19 Rugikan Negara Rp319 Miliar
SBY Lapor ke Jokowi...
SBY Lapor ke Jokowi Jadi Penasihat Khusus Aliansi Sedunia Membasmi Malaria
Kominfo Minta Stasiun...
Kominfo Minta Stasiun TV Ganti Azan Magrib dengan Running Text saat Misa Paus
2 Bulan, Dua Dirjen...
2 Bulan, Dua Dirjen di Kementerian Kominfo Mundur, Ada Apa?
Usman Kansong Mundur...
Usman Kansong Mundur dari Dirjen IKP Kominfo karena Butuh Penyegaran
WHO Sebut Tren Kerja...
WHO Sebut Tren Kerja Jarak Jauh Bisa Berdampak Buruk Bagi Kesehatan Pekerja
Sejumlah Menteri Dijadwalkan...
Sejumlah Menteri Dijadwalkan Hadiri Indonesia Re International Conference 2024
KPK Sebut Bansos Presiden...
KPK Sebut Bansos Presiden yang Dikorupsi Sebanyak 6 Juta Paket
Rekomendasi
Bacaan Zikir Wanita...
Bacaan Zikir Wanita Haid di Bulan Ramadan
MNC Sekuritas dan Sucor...
MNC Sekuritas dan Sucor Asset Management Gelar Edukasi Pasar Modal Syariah di UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon
Berapa Kg Zakat Fitrah...
Berapa Kg Zakat Fitrah untuk 1 Orang? Simak Ketentuannya
Berita Terkini
Presiden Bakal Umumkan...
Presiden Bakal Umumkan Tunjangan Guru ASN Langsung ke Rekening
1 jam yang lalu
Menkomdigi Sebut Status...
Menkomdigi Sebut Status Seskab Berlandaskan Kewenangan Konstitusional
2 jam yang lalu
Ahok Penuhi Panggilan...
Ahok Penuhi Panggilan Kejagung: Apa yang Saya Tahu Akan Saya Sampaikan!
2 jam yang lalu
Daftar Lengkap 10 Kapolda...
Daftar Lengkap 10 Kapolda Baru pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Mutasi Polri Maret 2025:...
Mutasi Polri Maret 2025: Irjen Rusdi Hartono Jabat Kapolda Sulsel, Brigjen Mardiyono Kapolda Bengkulu
3 jam yang lalu
Daftar Polwan Baru Jabat...
Daftar Polwan Baru Jabat Kapolres pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Infografis
Shin Tae-yong Resmi...
Shin Tae-yong Resmi Perpanjang Kontrak hingga 2027
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved