Unggul di Bangkep, Anggota DPRD Sulteng Ronald Gulla Sebut Pemilihnya Dukung Pasangan BERAMAL

Selasa, 22 Oktober 2024 - 21:29 WIB
loading...
Unggul di Bangkep, Anggota...
(Foto: istimewa)
A A A
BANGKEP - Calon Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng) nomor urut 1 Ahmad HM Ali melanjutkan perjalanan kampanye ke wilayah Kabupaten Banggai, Kepulauan (Bangkep) pada Selasa, (22/10/2024). Dia bersama tim koalisi menggelar kampanye di Desa Bulagi II, Kecamatan Bulagi dan Desa Malanggong, Kecamatan Buko, Bangkep.

Ahmad Ali kembali disambut antusias ribuan warga saat kampanye. Dukungan yang ditunjukkan warga semakin mempertegas posisi pasangan calon Ahmad HM Ali-Abdul Karim Al Jufri bisa menang telak pada kontestasi pemilihan gubernur di Sulteng.

Salah satu lumbung suara bagi pasangan dengan tagline BERAMAL (Bersama Ahmad HM Ali-Abdul Karim Al Jufri) itu diperkirakan berasal dari wilayah Banggai Bersaudara. Khusus di wilayah Kabupaten Banggai Kepulauan, pasangan ini bakal disokong oleh suara pemilih Ronald Gulla, Anggota DPRD Sulteng dari PAN.

Ronald merupakan satu-satunya putra asli daerah Bangkep yang berhasil menduduki bangku parlemen. Sudah tiga periode berturut-turut ia dipercaya oleh masyarakat menjadi wakil di DPRD Sulteng. Pada Pemilu 2024, Ronald memperoleh 22.329 suara, mayoritas dari wilayah Bangkep.

"Saya satu-satunya Anggota DPRD Sulteng dari Kabupaten Banggai Kepulauan, sehingga saya harap semua pendukung saya di sini jangan ke mana-mana. Saya minta pendukung saya dukung BERAMAL, kita menangkan Ahmad Ali dan Abdul Karim Al Jufri," ujar Ronald di depan ribuan warga yang hadir dalam kampanye di Desa Malanggong.

Ronald menyebut, jika Ahmad Ali menjadi gubernur, maka dia sebagai Anggota DPRD bisa lebih mudah mewujudkan semua aspirasi masyarakat Bangkep, termasuk melakukan perbaikan jalan-jalan rusak di sana.

"Saya yang akan membawa suara masyarakat Bangkep kepada gubernur jika beliau (Ahmad Ali) jadi. Kita butuh pemimpin yang kuat seperti beliau, yang punya jaringan kuat dan dekat dengan presiden. Apalagi Abdul Karim Al Jufri. Saya punya teman baik di DPRD, makanya saya harus turun gunung untuk mendukung Abdul Karim dan Pak Ahmad Ali. Saya minta semua masyarakat di sini ikut membantu orang baik ini," katanya.

Masyarakat di sana mengeluhkan kondisi jalan rusak yang tak kunjung tersentuh oleh program perbaikan dari pemerintah. Sehingga, Ahmad Ali-Abdul Karim yang salah satu programnya adalah memuluskan semua jalan di Sulteng dianggap sebagai harapan baru untuk membangun daerah.

"Pemerintah harus sadar, bahwa membangun jalan itu bukan hanya sekadar menghabiskan anggaran, bukan untuk mencari fee. Jalan itu adalah tanggung jawab pemerintah, karena infrastruktur jalan itu adalah urat nadi perekonomian masyarakat," ujar Ahmad Ali.

Dia pun mengaku prihatin dengan kondisi jalan di wilayah Kabupaten Bangkep.

"Jalan yang kita lewati harusnya ditempuh hanya beberapa menit, tapi jadi hampir satu jam karena berlubang dan bergelombang. Salah satu mimpi saya ketika mau maju jadi gubernur adalah memuluskan semua jalan di Sulawesi Tengah," ujar suami Nilam Sari Lawira itu usai melihat langsung jalan-jalan di beberapa kecamatan di Bangkep.

Ahmad Ali juga menjanjikan kesejahteraan bagi nelayan di kabupaten dengan jumlah daftar pemilih tetap sebanyak 91.079 itu. Dia juga memastikan anak-anak sekolah akan mendapatkan baju sekolah dan buku gratis, mendatangkan industri perikanan, dan bebarapa program pro rakyat lainnya.
(skr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Mudik Gratis Bareng...
Mudik Gratis Bareng InJourney Airports Berangkatkan 2.025 Pemudik dengan 4 Moda Transportasi
Kemendikdasmen Imbau...
Kemendikdasmen Imbau Guru Lakukan Verifikasi Rekening untuk Kelancaran Tunjangan
Berbagi Kebahagiaan,...
Berbagi Kebahagiaan, Pegadaian dan Relawan Bakti BUMN Salurkan Sembako untuk Masyarakat
Bahlil Safari Ramadan...
Bahlil Safari Ramadan ke Ponpes di Tasikmalaya, Minta Santri Doakan Prabowo dan Gibran
Pastikan Subsidi Tepat...
Pastikan Subsidi Tepat Sasaran, Menteri Bahlil: Karena itu Hak Rakyat yang Tidak Mampu
Bahlil Safari Ramadan...
Bahlil Safari Ramadan ke Ponpes di Pasuruan, Minta Santri Doakan Prabowo dan Bangsa
Belum Dinyatakan Lulus...
Belum Dinyatakan Lulus dan Dapat Ijazah, Pembatalan Disertasi Bahlil Dinilai UI Tidak Tepat
Buka Ramadhan Fair XIX,...
Buka Ramadhan Fair XIX, Wali Kota Medan Tegaskan Agar Aktivitas Jual-Beli Berhenti Saat Tarawih
Ikut Arahan Presiden...
Ikut Arahan Presiden Prabowo, Menteri Bahlil Segera Terbitkan Izin Tambang Muhammadiyah
Rekomendasi
Live di iNews! Garuda...
Live di iNews! Garuda Muda Siap Hadapi Korea Selatan, Afghanistan, dan Yaman di Piala Asia U-17 2025 
Kim Soo Hyun Bantah...
Kim Soo Hyun Bantah Paksa Sulli Beradegan Telanjang di Film Real
Benarkah Puasa 6 Hari...
Benarkah Puasa 6 Hari Syawal Pahalanya Sama dengan Puasa Setahun?
Berita Terkini
10 Dirresnarkoba Dimutasi...
10 Dirresnarkoba Dimutasi Kapolri Maret 2025, Berikut Ini Nama-namanya
36 menit yang lalu
Gempa Myanmar, Indonesia...
Gempa Myanmar, Indonesia Tambah Kiriman Bantuan Hari Ini
1 jam yang lalu
BMKG: Hujan Ringan hingga...
BMKG: Hujan Ringan hingga Sedang Berpotensi Guyur Jabodetabek pada H+3 Lebaran
1 jam yang lalu
4 Jenderal Resmi Jadi...
4 Jenderal Resmi Jadi Kapolda dan Ikut dalam Acara Kenaikan Pangkat Polri Sebelum Lebaran
2 jam yang lalu
Eksepsi dalam Perkara...
Eksepsi dalam Perkara Tipikor Atas Nama Tom Lembong
9 jam yang lalu
PMI Kirim Bantuan Kemanusiaan...
PMI Kirim Bantuan Kemanusiaan Senilai Rp800 Juta untuk Korban Gempa Myanmar
10 jam yang lalu
Infografis
Danau Laguna Verde,...
Danau Laguna Verde, Danau Paling Beracun di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved