Terima B1 KWK Pilkada Sumbar, DPW Perindo Sumbar Tancap Gas Bentuk Tim Pemenangan di Daerah

Selasa, 20 Agustus 2024 - 19:09 WIB
loading...
Terima B1 KWK Pilkada...
Ketua DPW Partai Perindo Sumatera Barat (Sumbar), Rifo Darma menyebut dalam waktu dekat pihaknya akan langsung bergerak membentuk tim pemenangan di daerah. Foto/SINDOnews/Danandaya
A A A
JAKARTA - Ketua DPW Partai Perindo Sumatera Barat (Sumbar) , Rifo Darma menyebut dalam waktu dekat pihaknya akan langsung bergerak membentuk tim pemenangan di daerah. Hal itu dilakukan usai calon yang diusung Partai Perindo secara resmi mendapatkan surat rekomendasi B1 KWK.

"Sudah mulai (konsolidasi). Kami sudah ketemu dengan ketua tim pemenangan masing-masing partai, dan dalam waktu dekat ya setelah B1 KWK di serahkan ini, kami langsung balik ke Sumbar langsung membuat tim pemenangan langsung kami bentuk," ujar Rifo di Kantor DPP Partai Perindo, Jakarta, Selasa (20/8/2024).



Meski tak mau merincikan lebih detail soal strategi apa yang akan digunakan untuk memenangkan pasangan calon, Rifo menegaskan sosok yang diusung pihaknya akan memiliki dampak positif kepada masyarakat bila nantinya menang di Pilkada 2024.

"Ya tentunya yang pasti kita harus merebut kemenangan, yang kedua dengan kemenangan ini akan berdampak kepada masyarakat Sumbar itu yang paling utama," katanya.

Dia optimistis pada pilkada serentak November mendatang, calon yang didukung akan keluar sebagai pemenang. Sebab sebelum menentukan dukungan pihaknya akan lebih dulu melakukan kajian mendalam, kalau sosok yang dipilih tentunya memiliki peluang menang yang besar.

"Kajian kami sudah sangat matang, Insya Allah yang kami usung Insya Allah akan menang, kami yakin itu," paparnya.



Dia menjelaskan Partai Perindo telah memberikan rekomendasi kepada Mahyeldi Ansharullah-Vasco Ruseimy untuk Pilgub Sumbar. Sementara untuk pemilihan bupati, telah dikeluarkan rekomendasi untuk wilayah Kabupaten Sijunjung, Kabupaten Mentawai, dan Kabupaten Pesisir Selatan.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3535 seconds (0.1#10.24)