Jokowi, Prabowo, Mega Akan Bertemu, Gerindra: Semoga Makin Guyub

Selasa, 23 Juli 2019 - 18:53 WIB
Jokowi, Prabowo, Mega Akan Bertemu, Gerindra: Semoga Makin Guyub
Jokowi, Prabowo, Mega Akan Bertemu, Gerindra: Semoga Makin Guyub
A A A
JAKARTA - Rencana pertemuan lanjutan antara Joko Widodo dan Prabowo Subianto direspons positif.Bahkan rencananya Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri ikut hadir dalam pertemuan yang dikabarkan digelar besok, Rabu 24 Juli 2019.

Anggota Badan Komunikasi Dewan Pimpinan Pusat Partai Gerindra, Andre Rosiade menilai pertemuan ketiga tokoh merupakan hal baik bagi bangsa dan negara.

"Harapan kita Indonesia semakin guyub, polarisasi semakin menurun dan juga kebersamaan kita sebagai anak bangsa dan tokoh dan NKRI semakin kuat," tutur Andre di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (23/7/2019). (Baca juga: Jokowi, Prabowo, dan Megawati Dikabarkan Bertemu Besok )

Andre mengapresiasi jika pertemuan ketiga tokoh tersebut terlaksana. Sebab, lanjut dia, ketiga tokoh tersebut merupakan para negarawan.

"Harapannya pertemuan ini menambahkan kesejukan dan menjadikan Indonesia semakin guyub bangsa dan negara semakin baik," katanya.

Kendati demikian, Andre mengaku belum mendapatkan informasi pasti tentang rencana pertemuan itu. "Karena memang informasi resmi belum diinformasikan kepada kami sebagai juru bicara saya belum tahu," katanya.

Informasi mengenai adanya pertemuan itu dibenarkan oleh Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Arief Poyuono. Namun dia tidak menjelaskan tempat pertemuan ketiganya.

"Kalau tidak ada halangan besok Pak Prabowo, Ibu Mega dan Kang Mas Joko Widodo bertemu pukul 12.00," kata Arief, Selasa (23/7/2019).
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5864 seconds (0.1#10.140)