Prabowo Posting Foto Berkuda Bareng Jokowi, Netizen: So Sweet...

Senin, 22 Juni 2020 - 07:56 WIB
loading...
Prabowo Posting Foto...
Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Presiden Jokowi saat menunggang kuda bersama di Hambalang, Bogor, Jawa Barat tahun 2016 silam. Foto/Instagram Prabowo
A A A
JAKARTA - Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto tidak hanya mengucapkan selamat ulang tahun dan doa untuk Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang berulang tahun ke-59 pada Minggu 21 Juni 2020.

Prabowo juga memosting foto saat dirinya bersama Jokowi menunggang kuda pada 2016 silam di kediaman Prabowo di Hambalang, Bogor, Jawa Barat.

Dalam foto berwarna sephia itu, Keduanya kompak mengenakan topi koboi. Prabowo menunggangi kuda berwarna cokelat, sedangkan Jokowi menunggangi kuda berwarna putih.

Foto dua sosok yang bertarung dalam Pilpres 2014 dan 2019 ini menarik perhatian penghuni jagad media sosial atau netizen. Lebih dari 1.000 akun, termasuk salah satunya Sekretaris Kabinet Pramono Anung menyukai foto tersebut. ( )

Foto itu diambil saat Jokowi menjabat Presiden pada periode pertama kepemimpinannya dan Prabowo yang menjabat Ketua Umum DPP Partai Gerindra.

Berbagai komentar disampaikan netizen menanggapi foto postingan Prabowo itu. "HBD Pak Jokowi dan sehat selalu Pak Prabowo," tulis pemilik akun Instagram, adisedanaa.

Ada yang netizen yang menilai foto itu sangat "mesra". "Co cweet uwuwuwuwuw," tulis pemilik akun widlov.

Lain lagi dengan pemilik akun alreza_aja yang menggambarkan foto itu sebagai cerminan politik.

"Inilah politik karena kekuasaan semua bisa cepat berubah dari lawan jadi kawan dan dari kawan jd lawan ...." tulisnya.
(dam)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Rekomendasi
Pramono Anung Bakal...
Pramono Anung Bakal Turun Langsung Pantau Pemutihan Ijazah Siswa yang Ditahan Sekolah
Cara Mengunci Aplikasi...
Cara Mengunci Aplikasi di HP Infinix, Penting Dipahami!
Progres Pembangunan...
Progres Pembangunan Pelabuhan Patimban Tembus 78,9%, Menhub Target Rampung Oktober 2025
Berita Terkini
Tegaskan Prabowo Presiden...
Tegaskan Prabowo Presiden Konstitusional, OSO: Kita Tahu Siapa yang Mengadu Domba
3 jam yang lalu
Buka Kornas Penyuluh...
Buka Kornas Penyuluh Pertanian, Mentan Pastikan PPL Wujudkan Swasembada Pangan
4 jam yang lalu
Hadiri Pelantikan Pengurus...
Hadiri Pelantikan Pengurus Partai Hanura, Sekjen Perindo: Kita Punya DNA yang Sama
4 jam yang lalu
Menakar Tuntutan Purnawirawan...
Menakar Tuntutan Purnawirawan TNI terhadap Gibran
4 jam yang lalu
Tarif Trump dan Ilusi...
Tarif Trump dan Ilusi Perlindungan
5 jam yang lalu
Ungkap Tantangan Perempuan...
Ungkap Tantangan Perempuan di Politik, Ketua DPP Perindo: Stigma Tak Bisa Lebih Baik
5 jam yang lalu
Infografis
Prabowo Bakal Ungsikan...
Prabowo Bakal Ungsikan 1.000 Warga Palestina ke Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved