Pimpin Apel dan Renungan Suci di Kalibata, Jokowi Kenang Jasa Pahlawan

Senin, 17 Agustus 2020 - 04:39 WIB
loading...
Pimpin Apel dan Renungan...
Hasil Tangkapan Layar Presiden Jokowi membaca naskah apel kehormatan dan renungan suci di TMP Kalibata. Foto/Dita Angga/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memimpin upacara apel kehormatan dan renungan suci di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata. Upacara yang merupakan bagian dari memperingati Hari Kemerdekaan Indonesia ke-75 ini digelar tepat pukul 00.00 WIB.

(Baca juga: Enam Hal Ini Patut Dicermati dari Pidato Kenegaraan Jokowi)

"Dalam rangka memperingati Hari proklamasi Kemerdekaan ke-75 Republik Indonesia, kami yang hadir hari ini Senin tanggal 17 Agustus 2020 pukul 00.00 WIB, pada upacara mengenang arwah dan jasa para pahlawan nusa dan bangsa yang telah bersemayam di taman makam ini," tutur Jokowi selaku inspektur upacara, Senin (17/08/2020).

(Baca juga: UNY Wisuda Virtual 810 Lulusan, Sarjana Diminta Tingkatkan Kemampuan Teknologi Informasi)

Presiden Jokowi pada kesempatan itu menyampaikan penghormatan tertinggi bagi 10.102 pahlawan yang telah mengabdi dan berjuang demi kebahagiaan negara Indonesia. (Baca juga: Selama Pandemi, Ciptakan Pendidikan Menyenangkan bagi Anak di Rumah)

"Begitu pun pahlawan yang tidak dikenal nama dan tempatnya, di kota-kota, di dusun-dusun, di lereng-lereng gunung, di lembah-lembah ngarai, dan di dasar-dasar lautan," ucap Jokowi.

"Kami menyatakan hormat yang sebesar-besarnya atas keridhoan, keikhlasan, dan kesucian pengorbanan para pahlawan dalam mengabdi kepada perjuangan demi kebahagiaan nusa dan bangsa. Kami bersumpah dan berjanji, perjuangan para pahlawan adalah perjuangan kami pula dan jalan kebaktian yang ditempuh adalah jalan kami juga. Kami berdoa, semoga arwah para pahlawan diterima oleh Tuhan Yang Maha Esa di tempat yang sebaik-baiknya," lanjutnya.

Setelah itu acara dilanjutkan dengan mengheningkan cipta. Kemudian penyalaan obor. Lalu pembacaan doa oleh Menteri Agama (Menag) Fachrul Razi.
(maf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1732 seconds (0.1#10.140)