Hukum di Indonesia Tidak Jalan, Sofjan Wanandi Sebut Ganjar-Mahfud Pasangan Terbaik

Minggu, 28 Januari 2024 - 20:51 WIB
loading...
Hukum di Indonesia Tidak...
Pengusaha senior Sofjan Wanandi bersama sejumlah tokoh lain menghadiri talkshow yang digelar Alumni SMA Top GUN di Triboon Jeruk Purut, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Minggu (28/1/2024). FOTO/MPI/ARI SANDITA
A A A
JAKARTA - Mantan aktivis sekaligus pengusaha senior, Sofjan Wanandi menyoroti persoalan hukum yang terjadi di Indonesia saat ini. Dia lantas menyebut capres-cawapres, Ganjar Pranowo-Mahfud MD merupakan pasangan terbaik dari 2 paslon lainnya.

Menurutnya, masyarakat Indonesia sejatinya yang menentukan dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) dilakukan dalam waktu 5 tahun. Sebabnya, Indonesia tak mau mengulangi seperti di zaman Presiden Soeharto, yang mana tahun memimpin bangsa Indonesia, tapi akhirnya hancur juga.

"Itu yang kita ubah dalam zaman Reformasi, di mana kita membatasi presiden itu tak boleh lebih dari 2 kali dan kita memilih pada saat itu ke demokrasi dengan Reformasi itu," tutur dalam talkshow yang digelar Alumni SMA Top GUN di Triboon Jeruk Purut, Pasar Minggu, Jakarta Selatan pada Minggu (28/1/2024).



"Sekarang, kita harus menentukan pemimpin kita, di mana Indonesia itu sama sekali, kita lihat hukum kita ini, sama sekali tak jalan. Kita mau memperbaiki Reformasi, yang terjadi apa, seolah-olah presiden ini di atas hukum semua, ini yang dialami oleh kita dalam waktu sekarang ini," katanya.

Sofjan mengungkap, hukum di Indonesia saat ini masih belum berjalan dengan baik. Maka itu, Pemilu 2024 sangat penting lantaran menjadi penentu sosok Presiden dan Wakil Presiden berikutnya yang bisa menegakan hukum di Indonesia berjalan dengan baik.

Di samping itu, Pemilu 2024 tersebut menjadi penentu masa depan rakyat Indonesia sendiri ke depannya. Dia menilai pasangan Ganjar-Mahfud merupakan pasangan terbaik dari tiga pasangan lainnya.



"Maka itu saya katakan, begitu pentingnya pemilu ini, ini You punya future, Anda yang menetukan masa depan Anda sekarang ini dan jangan pilih yang salah. Sebab, pemilihan di Indonesia ini begitu pentingnya karena hukum kita belum jalan di sini," katanya.

"Maka itu, tak banyak lagi yang perlu kita diskusikan kecuali memilih pemimpin terbaik dari 3 pasangan ini. Kalau Anda sudah lihat YouTube dan Anda yang paling pintar daripada saya baca FB itu, tak perlu lagi kita diskusikan kecuali kita pilih nomor 3 karena menurut saya itulah yang terbaik, apa pun riwayat hidupnya," katanya.

Dia menambahkan, masyarakat Indonesia tak boleh terpaku pada janji-janji paslon untuk 5 tahun ke depan. Namun, harus melihat latar belakang dari paslon tersebut siapa dan apa yang dia kerjakan untuk bangsa Indonesia ini secara nyata sehingga akan ada pilihan terbaik dari 3 paslon tersebut.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Purnawirawan TNI Tuntut...
Purnawirawan TNI Tuntut Penggantian Wapres Gibran, Ini Kata Ganjar Pranowo
Mahfud MD Ungkap Rakyat...
Mahfud MD Ungkap Rakyat Dukung Kejagung Bongkar Mafia Peradilan
Ini Kata 6 Tokoh atas...
Ini Kata 6 Tokoh atas Polemik Ijazah Jokowi
Mahfud MD Apresiasi...
Mahfud MD Apresiasi Peran Presiden Prabowo Dalam Pemberantasan Korupsi
Cegah Persepsi Negatif,...
Cegah Persepsi Negatif, KPK Diminta Transparan Terkait Penggeledahan Rumah La Nyalla
Kasus Pagar Laut Tangerang...
Kasus Pagar Laut Tangerang Tak Jelas, Mahfud MD Dorong Kejagung Ambil Alih dari Polisi
Mahfud MD Soroti Kasus...
Mahfud MD Soroti Kasus Suap Hakim soal Vonis Korporasi CPO: Gila Ini Sangat Berbahaya, Sangat Jorok!
Respons Mahfud MD soal...
Respons Mahfud MD soal Isu Ijazah Palsu Jokowi, Jadi Presidennya Tetap Sah
Banyak Kader PDIP Minta...
Banyak Kader PDIP Minta Megawati Jadi Ketum Lagi
Rekomendasi
Jenazah Bunda Iffet...
Jenazah Bunda Iffet Diberangkatkan dari Jalan Potlot Menuju TPU Karet Bivak
Patah Rahang, Chris...
Patah Rahang, Chris Eubank Jr Dilarikan ke Rumah Sakit
Heboh Pak Camat Padang...
Heboh Pak Camat Padang Selatan Digerebek Istri dan Warga, Diduga Berselingkuh dengan Staf
Berita Terkini
KPK Gelar Penggeledahan...
KPK Gelar Penggeledahan di Kalimantan Barat, Kasus Apa?
52 menit yang lalu
Akhir Perang Rusia-Ukraina...
Akhir Perang Rusia-Ukraina dan Pengaruh Korea Utara-China
3 jam yang lalu
Purnawirawan TNI Tuntut...
Purnawirawan TNI Tuntut Penggantian Wapres Gibran, Ini Kata Ganjar Pranowo
4 jam yang lalu
Pelantikan 86 Pengurus...
Pelantikan 86 Pengurus Baru Partai Hanura, OSO Serukan Gerakan dari Daerah
4 jam yang lalu
Pope Francis dan Dialog...
Pope Francis dan Dialog Antaragama untuk Perdamaian
4 jam yang lalu
Mendagri Tito Buka Peluang...
Mendagri Tito Buka Peluang Revisi UU Ormas, Evaluasi Transparansi Keuangan
5 jam yang lalu
Infografis
Ganjar Pastikan Akses...
Ganjar Pastikan Akses Kesehatan di Indonesia Merata
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved