Mahfud MD Bakal Tagih Dunia Internasional untuk Membayar Utang-utang yang Merusak Alam

Minggu, 21 Januari 2024 - 22:30 WIB
loading...
Mahfud MD Bakal Tagih...
Cawapres nomor urut 3, Mahfud MD memastikan akan menagih dunia internasional untuk membayar utang-utang yang telah merusak alam. Foto/MPI/aldhi chandra
A A A
JAKARTA - Calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 3, Mahfud MD memastikan akan menagih dunia internasional untuk membayar utang-utang yang telah merusak alam. Mahfud memastikan ini jika dia dengan Calon Presiden (Capres) Ganjar Pranowo terpilih menjadi Presiden dan Wakil Presiden.

“Kita akan tagih dunia internasional untuk membayar utang-utang yang telah merusak pembangunan (alam),” kata Mahfud saat menutup debat keempat Pilpres 2024 di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Pusat, Minggu (21/1/2024).

Tidak hanya itu, Mahfud mengatakan dia dan Ganjar Pranowo meminta maaf kepada Ibu dan anak cucu yang tidak bisa apa-apa saat terjadi perusakan alam. “Mas Ganjar dan saya minta maaf kepada para ibu dan anak cucu yang telah ikut terlibat atau tanpa bisa berbuat apa-apa ketika terjadi perusakan alam yang ibu dan para cucu itu huni,” katanya.



Selain itu, Mahfud juga sempat menyanyikan sebuah lagu yang sarat makna dari Ebiet G Ade berjudul “Pesan kepada Kawan” tentang bukti bencana akibat kerusakan lingkungan.

“Dan terkait ini saya teringat lagu Ebiet G Ade yang berbunyi begini, barangkali disana ada jawabnya, mengapa di tanahku terjadi bencana. Mungkin Tuhan mulai bosan melihat tingkah kita yang selalu salah dan bangga akan dosa-dosa, dan seterusnya. Itu bukti kerusakan lingkungan, pesan kepada kawan,” kata Mahfud sambil bersenandung.

(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1813 seconds (0.1#10.140)