Fadli Zon Khawatir Zakat PNS Muslim Dipakai Pemerintah Bangun Beton

Kamis, 08 Februari 2018 - 16:16 WIB
Fadli Zon Khawatir Zakat PNS Muslim Dipakai Pemerintah Bangun Beton
Fadli Zon Khawatir Zakat PNS Muslim Dipakai Pemerintah Bangun Beton
A A A
JAKARTA - Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), Fadli Zon mengaku pemerintah dalam hal ini Kementerian Agama (Kemenag) tidak perlu menghimpun zakat 2,5% dari kalangan Aparatur Sipil Negara (ASN) atau PNS muslim.

Menurutnya, soal zakat merupakan urusan privat. "Salurannya juga sudah ada melalui BAZNAS dan sebagainya," ujar Fadli di Kompleks Parlemen, Jakarta, Kamis (8/2/2018).

Politikus Partai Gerindra ini meminta pemerintah tidak perlu memotong-motong penghasilan warga melalui zakat. Sebab, cara tersebut hanya akan menyusahkan mereka khususnya kalangan ASN muslim.

Wakil Ketua Umum Partai Gerdindra ini menambahkan, zakat itu haknya orang miskin untuk menerima. Ia khawatir dana yang terkumpul dari zakat tersebut digunakan atau dipinjam untuk keperluan infrastruktur.

"Takutnya nanti dipotong dipakai lagi sama pemerintah untuk bangun beton-beton dan sebagainya," pungkasnya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.5322 seconds (0.1#10.140)