Ganjar-Mahfud Bertekad Sejahterakan Rakyat dari Sabang sampai Merauke

Selasa, 28 November 2023 - 13:01 WIB
loading...
A A A
Sebagai gambaran, di Merauke, untuk sekitar 230 ribu jiwa hanya ada 25 Puskesmas, dimana dari angka tersebut ada delapan Puskesmas yang belum terakreditasi. Di daerah ini satu Puskesmas melayani sampai 9.000 warga, padahal idealnya satu Puskesmas melayani 1.000 penduduk.

Dalam kampanye tersebut, Ganjar menegaskan bahwa Pilpres 2024 adalah pertaruhan besar bangsa Indonesia. Indonesia, lanjutnya, akan menghadapi tantangan bonus demografi yang bisa membawa negara ini menjadi negara maju.

Namun, di saat bersamaan, Indonesia menghadapi tantangan demokrasi yangsedang tidak baik-baik saja. "Pilpres ini ajang untuk beradu program terbaik untuk menyejahterakan rakyat dan untuk membangun Indonesia menjadi lebih baik," tegas Ganjar.

Dikatakan dia, Merauke yang berada di ujung timur Indonesia dan Sabang di belahan barat Indonesia akan menjadi saksi perjuangannya bersama Mahfud untuk mewujudkan pembangunan dan kesejahteraan rakyat Indonesia.

"Kampanye ini mengacu pada jalinan ikatan batin dan semangat Persatuan sebagai bangsa berdaulat. Sila ketiga Pancasila, yaitu Persatuan Indonesia mencerminkan pengarusutamaan kepentingan kolektif sebagai bangsa, yang mengakui hak-hak, kesetaraan, dan martabat semua warga negara," jelas Ganjar.

Ikatan Emosional
Sementara itu, Cawapres Mahfud MD mengungkapkan pesan di balik pilihan Sabang dan Merauke sebagai lokasi perdana kampanye Pilpres 2024 dapat dipahami secara jelas bahwa ikatan emosional sebagai bangsa berawal dari desa, yang tercermin pada lagu berjudul 'Dari Sabang sampai Merauke, berjajar pulau-pulau, sambung menyambung menjadi satu. Itulah Indonesia'.

Sabang dan Merauke, kata Mahfud, mencerminkan komitmen pasangan Nomor Urut 3 untuk memajukan seluruh rakyat Indonesia, baik di desa maupun kota yang membentang dari Sabang sampai Merauke.

"Ini adalah komitmen kami untuk memeratakan pembangunan ekonomi. Ini adalah komitmen kami agar tidak ada lagi masyarakat miskin di Indonesia. Ini juga komitmen untuk mewujudkan kepastian dan perlindungan hukum bagi seluruh elemen bangsa, yang tersebar dari Sabang sampai Merauke," ujar Mahfud.

Mahfud mengatakan dipilihnya Sabang dan Merauke terkait erat komitmen Ganjar-Mahfud untuk selalu setia kepada Pancasila dan nilai-nilai luhur bangsa, termasuk menghargai adat dan kearifan lokal di seluruh pelosok negeri.

Dalam kampanye di Sabang, Mahfud kembali menegaskan tekad pasangan Ganjar-Mahfud untuk meningkatkan kesejahteraan guru ngaji dan tenaga pendidik keagamaan lainnya, serta mewujudkan pemerataan kualitas pendidikan nasional.



Pasangan Capres dan Cawapres Nomor Urut 3 ini memiliki program unggulan yakni Gaji Guru Ngaji. Sebagai negara dengan populasi muslim terbesar di dunia (mencapai 240 juta orang), Indonesia memiliki sekitar satu juta guru ngaji. Di Banda Aceh saja, Ibu Kota Provinsi Aceh, ada 1.500 guru ngaji.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0960 seconds (0.1#10.140)