TGB Jadi Imam Salat Magrib hingga Pimpin Doa Bersama Jelang Ganjar-Mahfud Berangkat ke KPU

Selasa, 14 November 2023 - 18:41 WIB
loading...
TGB Jadi Imam Salat...
Capres dan Cawapres, Ganjar Pranowo-Mahfud MD salat magrib berjemaah di Medcen TPN Ganjar-Mahfud di Jalan Cemara, Menteng, Jakpus sebelum berangkat ke KPU. Foto/MPI
A A A
JAKARTA - Pasangan Capres dan Cawapres, Ganjar Pranowo-Mahfud MD melaksanakan salat magrib berjemaah di Media Center (Medcen), Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud di Jalan Cemara, Menteng, Jakarta Pusat sebelum berangkat ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) . Wakil Ketua TPN Ganjar-Mahfud, TGB HM Zainul Majdi dipercaya sebagai imam salat magrib itu.

Berdasarkan pantauan MNC Portal Indonesia, saf di belakang TGB di isi oleh Ganjar Pranowo, Mahfud MD, Ketua TPN Ganjar-Mahfud Arsjad Rasjid, Deputi Komunikasi 360 TPN Ganjar-Mahfud Prabu Revolusi, dan selanjutnya Wakil Ketua TPN Ganjar-Mahfud, Usman Tokan.



Setelah selesai salat magrib, TGB langsung memimpin doa bersama dengan capres-cawapres yang juga dihadiri para relawan. Terdengar TGB juga mengajak hadirin yang beragama Islam untuk sama-sama melantunkan salawat nabi.

Sekadar informasi, pasangan Capres dan Cawapres Ganjar Pranowo-Mahfud MD berkumpul di Medcen TPN bersama parpol pengusung dan relawan sebelum mengikuti pengundian nomor urut di KPU pada Selasa (14/11/2023) malam.

Sedianya, KPU akan melaksanakan pengundian nomor urut calon presiden dan calon wakil presiden (Capres-Cawapres) dalam kontestasi Pilpres 2024 di Kantor KPU Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (14/11/2023) malam

"Acara rapat pleno KPU terbuka untuk pengundian dan penetapan nomor urut pasangan calon presiden dan wakil presiden tersebut rencananya akan digelar di kantor KPU pada Selasa 14 November 2023 jam 18.30 sampai dengan selesai," ujar Komisioner KPU Idham Holik dalam konferensi pers, Senin (13/11/2023).

Pengundian dilakukan setelah KPU menetapkan tiga pasangan capres-cawapres peserta Pilpres 2024. Ketiganya ialah Ganjar Pranowo-Mahfud MD, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, dan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. KPU menyatakan ketiga pasangan telah memenuhi persyaratan.

Penetapan capres-cawapres dilakukan setelah KPU memverifikasi berkas ketiga pasangan. Penetapan tertuang dalam Keputusan KPU Nomor 1632/2023 tentang Penetapan Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden Pemilihan Umum Tahun 2024.



Dengan demikian, Pilpres 2024 akan diikuti oleh tiga pasangan capres-cawapres. Masa kampanye akan dimulai pada 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Ganjar-Mahfud Kalah...
Ganjar-Mahfud Kalah Pilpres 2024, Megawati: Ini Rekayasa dari Mana Pelajarannya?
Setara Institute Nilai...
Setara Institute Nilai Kualitas Demokrasi Pilpres dan Pilkada 2024 Rendah
Habib Rizieq Bicara...
Habib Rizieq Bicara Hasil Pilpres dan Pilkada 2024, Ini Katanya
Momen Akrab Anies dan...
Momen Akrab Anies dan Ganjar Bertemu, Netizen: Menyala Pak!
Profil Royhan Akbar,...
Profil Royhan Akbar, Putra Bungsu Mahfud MD yang Baru Saja Menikah
PDIP Anggap Janggal...
PDIP Anggap Janggal Hakim PTUN Tak Menerima Gugatan Pencalonan Gibran: Kita Menang Dismissal
Ini Pertimbangan Hakim...
Ini Pertimbangan Hakim PTUN Tak Terima Gugatan PDIP soal Pencalonan Gibran
Tingkat Kesukaan Masyarakat...
Tingkat Kesukaan Masyarakat pada Prabowo Subianto Capai 90%
Hakim PTUN Jakarta Sakit,...
Hakim PTUN Jakarta Sakit, Putusan Gugatan PDIP Soal Penetapan Cawapres Gibran Ditunda
Rekomendasi
7 Doa Mustajab di 10...
7 Doa Mustajab di 10 Hari Terakhir Ramadan, Yuk Ikut Amalkan!
Kim Soo Hyun Akhirnya...
Kim Soo Hyun Akhirnya Berani Jumpa Fans di Taiwan, Dikawal 50 Polisi di Tengah Skandal Kim Sae Ron
Ini Daya Tampung Prodi...
Ini Daya Tampung Prodi Ilmu Keperawatan di USK dan Universitas Malikussaleh
Berita Terkini
ICJR Minta Revisi KUHAP...
ICJR Minta Revisi KUHAP Fokus Pengawasan Antar Lembaga, Bukan Hanya soal Dominus Litis
3 jam yang lalu
9 Irjen Polisi Sudah...
9 Irjen Polisi Sudah Setahun Lebih Menjabat Kapolda, Nomor 8 Anggotanya Ditembak Oknum TNI
3 jam yang lalu
Aksi Damai ARIBP di...
Aksi Damai ARIBP di Depan Kedubes AS: Seruan Keadilan untuk Palestina
3 jam yang lalu
Isu Setoran Judi Sabung...
Isu Setoran Judi Sabung Ayam di Balik Kematian 3 Polisi, Kapolda Lampung: Perlu Bukti Data dan Fakta
4 jam yang lalu
RKUHAP, Pakar Hukum...
RKUHAP, Pakar Hukum Tekankan Ada Keseimbangan dalam Sistem Peradilan Pidana
5 jam yang lalu
Spesifikasi Pistol Pindad...
Spesifikasi Pistol Pindad G2 Combat, Senjata Kopka Basar sebelum Penembakan 3 Polisi di Lampung
6 jam yang lalu
Infografis
Mahfud MD Jadi Cawapres...
Mahfud MD Jadi Cawapres Ganjar Pranowo
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved