Reshuffle Kabinet: Begini Profil Amran Sulaiman dan Harta Kekayaannya

Rabu, 25 Oktober 2023 - 08:01 WIB
loading...
Reshuffle Kabinet: Begini...
Profil dan harta kekayaan Amran Sulaiman yang dikabarkan akan dilantik Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada hari ini diulas dalam artikel ini. Foto/Raka Dwi Novianto
A A A
JAKARTA - Profil dan harta kekayaan Amran Sulaiman yang dikabarkan akan dilantik Presiden Joko Widodo ( Jokowi ) pada hari ini diulas dalam artikel ini. Berdasarkan informasi yang dihimpun, Amran Sulaiman akan dilantik di Istana Negara, Jakarta sebagai Menteri Pertanian (Mentan).

Amran akan menggantikan Syahrul Yasin Limpo (SYL) yang ditetapkan sebagai tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Pelantikan akan diselenggarakan di Istana Negara sekitar pukul 09.00 WIB.

"Pagi ini, Bapak Presiden akan melantik Menteri Pertanian untuk Sisa Masa Jabatan 2019-2024," kata Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana dalam keterangannya, Rabu (25/10/2023).



Profil Amran Sulaiman

Amran pernah menjabat sebagai Mentan pada periode pertama Presiden Jokowi. Amran ditunjuk Presiden Jokowi sebagai Mentan pada 27 Oktober 2014.

Pria kelahiran 27 April 1968, Bone, Sulawesi Selatan ini bernama lengkap Andi Amran Sulaiman. Dia adalah anak ketiga dari dua belas bersaudara dari Andi B. Sulaiman Dahlan Petta Linta (ayah) yang seorang veteran, dan ibu Andi Nurhadi Petta Bau.

Amran menyelesaikan sekolahnya di Sulawesi Selatan mulai dari Sekolah Dasar Inpres 10 Mappesangka, Bone. Kemudian, ia melanjutkan pendidikan sampai dengan jenjang Doktoral di Universitas Hasanuddin Makassar.

Sejak berada di bangku perguruan tinggi, Amran dikenal fokus mengambil studi tentang pertanian. Contohnya, saat berkuliah di Universitas Hasanuddin (Unhas), Amran mengambil pendidikan di Fakultas Pertanian 1988-1993.

Kemudian, ia melanjutkan pendidikan S2 dengan mengambil Magister Ilmu Pertanian Unhas pada tahun 2002-2003. Lalu, di Perguruan Tinggi yang sama, Amran juga mengambil jenjang pendidikan Doktoral Ilmu Pertanian 2008-2012.

Latar belakang pendidikan Amran itu sejalan dengan perjalanan kariernya di Indonesia. Amran diketahui sempat bekerja di perusahaan Pelat Merah PTPN XIV pada tahun 1997.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Buka Kornas Penyuluh...
Buka Kornas Penyuluh Pertanian, Mentan Pastikan PPL Wujudkan Swasembada Pangan
8 Tuntutan Forum Purnawirawan...
8 Tuntutan Forum Purnawirawan TNI, Mendorong Reshuffle hingga Pergantian Wapres
Presiden Prabowo dan...
Presiden Prabowo dan Mentan Amran Pimpin Tanam Padi Serentak di 14 Provinsi
Mensos Ngaku Tak Pernah...
Mensos Ngaku Tak Pernah Dengar Wacana Reshuffle Kabinet Prabowo
Isu Reshuffle Kabinet,...
Isu Reshuffle Kabinet, Golkar Yakin Prabowo Tak Akan Pertaruhkan Kepentingan Rakyat demi 1-2 Orang
Mensesneg Tegaskan Tidak...
Mensesneg Tegaskan Tidak Ada Reshuffle dalam Waktu Dekat
Prabowo Diisukan akan...
Prabowo Diisukan akan Kembali Reshuffle Kabinet, Sekjen Gerindra: Saya Belum Dengar
Halalbihalal Partai...
Halalbihalal Partai Golkar, Bahlil Bicara Reshuffle Pengurus DPP
Prabowo: Kita Butuh...
Prabowo: Kita Butuh Orang Pintar, tapi yang Paling Penting Punya Akal dan Cinta Rakyat
Rekomendasi
4 Tempat Makan Khas...
4 Tempat Makan Khas Betawi di Jakarta yang Wajib Dikunjungi Saat Libur Akhir Pekan
Aksi Jual Amerika Menguat,...
Aksi 'Jual Amerika' Menguat, China Buang Dolar AS Rp387 Triliun
Chris Eubank Jr Kalahkan...
Chris Eubank Jr Kalahkan Conor Benn, Akhiri Perseteruan Keluarga
Berita Terkini
Hanura Resmi Dukung...
Hanura Resmi Dukung Pemerintahan Prabowo Subianto
1 jam yang lalu
Antara Pragmatisme Hukum...
Antara Pragmatisme Hukum dan Pragmatisme Politik
2 jam yang lalu
Tegaskan Prabowo Presiden...
Tegaskan Prabowo Presiden Konstitusional, OSO: Kita Tahu Siapa yang Mengadu Domba
8 jam yang lalu
Buka Kornas Penyuluh...
Buka Kornas Penyuluh Pertanian, Mentan Pastikan PPL Wujudkan Swasembada Pangan
9 jam yang lalu
Hadiri Pelantikan Pengurus...
Hadiri Pelantikan Pengurus Partai Hanura, Sekjen Perindo: Kita Punya DNA yang Sama
9 jam yang lalu
Menakar Tuntutan Purnawirawan...
Menakar Tuntutan Purnawirawan TNI terhadap Gibran
9 jam yang lalu
Infografis
Paus Fransiskus, Pembawa...
Paus Fransiskus, Pembawa Perubahan dan Keterbukaan Gereja Katolik
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved